Buku Panduan Praktis Budidaya Patin Perkasa - Karya EVI TAHAPARI
s
Book 5

Panduan Praktis Budidaya Patin Perkasa

Reviews (0 / 5)

by EVI TAHAPARI

About this edition
Ikan patin (Pangasius sp.) merupakan salah satu ikan asli perairan Indonesia yang telah berhasil didomestikasi. Ikan patin memiliki bentuk tubuh memanjang, berwarna putih perak dengan punggung berwarna kebiruan. Ikan patin tidak memiliki sisik, kepala ikan patin relatif kecil dengan mulut terletak diujung kepala agak ke bawah. Hal ini merupakan ciri utama golongan catfish. Panjang tubuhnya dapat mencapai 120 cm. Permintaan suplai ikan patin skala nasional terus meningkat setiap tahun. Dari periode 2014-2018 terjadi peningkatan serapan nasional hingga lebih dari 20%. Tentunya ini membuat prospek budidaya patin tetap menjanjikan. Hal itu harus diiringi dengan pasokan benih mengeluhkan benih patin yang ditebar tidak baik kualitasnya. Patin Perkasa hadir sebagai solusinya. Patin PERKASA (patin suPER Karya Anak bangSA) merupakan patin siam unggul hasil seleksi di Balai Riset Pemuliaan ikan. Bobot tubuhnya lebih besar dan tumbuh lebih cepat daripada patin jenis lainnya. Buku berjudul Panduan Praktis Budidaya Patin Perkasa ini membahas tuntas budidaya patin PERKASA secara lengkap, praktis, dan mudah. Anda bisa memilih sendiri segmen usaha yang diinginkan. Mulai dari pembenihan, pendederan, atau pembesaran. Tak ketinggalan, diselipkan pula analisis usaha budidaya patin PERKASA sesuai segmentasi usaha. Lengkap dengan tips dan trik sukses budidaya sehingga Anda yakin bahwa budidaya patin PERKASA bisa memberikan keuntungan. Selamat mencoba! Informasi Lain ISBN : 9786232250741 Lebar : 15 cm Berat : 0,108 kg Tahun terbit : 2019 Penerbit : Penebar Swadaya Jumlah Halaman : 68
Details
  • Jumlah Halaman

    68

    Penerbit

    Penebar Swadaya

  • Tanggal Terbit

    21 Nov, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232250741

Similar Books