Buku Origami Keren Untuk Pemula - Karya Eka Satria P
s
Book 5

Origami Keren Untuk Pemula

Reviews (0 / 5)

by Eka Satria P

About this edition
Origami merupakan teknik melipat kertas yang seringkali berhubungan dengan budaya Jepang. Ada beberapa bentuk karya origami yang bahkan dianggap sebagai sebuah harapan bagi masyarakat Jepang. Origami sebagai sebuah bentuk seni memiliki nilai estetika yang unik. Rangkaian lipatan-lipatan yang terbuat dari selembar kertas secara menakjubkan akan berubah menjadi berbagai bentuk indah menyerupai bunga, binatang, alat, transportasi hingga miniatur-miniatur menarik lainnya. Origami memiliki tingkat rangkaian kertas yang beragam, semakin kompleks bentuk karya tentu semakin kompleks tahapan lipatan yang perlu dilakukan. Tapi masih banyak bentuk lipatan origami yang keren dan tidak memerlukan tahapan lipatan yang terlalu kompleks, bentuk origami tersebut bahkan bisa dilakukan dengan mudah oleh para pemula. Buku Origami Keren untuk Pemula memberikan panduan dalam melipat berbagai bentuk origami keren yang mudah untuk pemula. Penjelasan dalam buku ini sangat rinci dengan pembawaan yang sederhana, sehingga pembaca mudah mengerti. Tiap tahapan juga dilengkapi dengan ilustrasi foto hasil lipatannya, terdapat juga rincian ukuran kertas, bahan lain, serta alat yang akan dibutuhkan. Melalui panduan buku ini siapa pun akan dengan mudah mempraktikkan seni origami di mana saja dan kapan saja. Informasi lain: Cover: Soft Cover Genre: Origami, Seni Rupa, Karya, Kerajinan. Detail Penulis: Eka Satria P. Jumlah Halaman: 66 Bahasa: Indonesia Penerbit: Dunia Kreasi Dimensi: - Tanggal Terbit: 3 Februari 2015 Berat: 0.30 kg ISBN: 9786021167090
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Dunia Kreasi

  • Tanggal Terbit

    02 Feb, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books