Buku Orang Keren Tidak Menengok Ke Arah Ledakan Dan Cerita-Cerita Orang Keren Lainnya - Karya Rio Johan
s
Book 5

Orang Keren Tidak Menengok Ke Arah Ledakan Dan Cerita-Cerita Orang Keren Lainnya

Reviews (0 / 5)

by Rio Johan

About this edition
Seorang pemuda terpilih menjadi pahlawan Biru dalam satuan kelompok lima pahlawan super, tetapi ada deretan peraturan yang harus dipatuhi, salah satunya dia tidak boleh menengok ke belakang saat terjadi ledakan. Selain itu ada kisah sebuah kota yang geger sebab percaya pada perkataan Aristofanes tentang tiga macam jenis kelamin manusia. Ada juga cerita dua penguasa yang saling berlomba meninggikan benara. Juga makhluk-makhluk dengan nama tombol-tombol stik permainan game bersuara dan menjadi tokoh laiknya manusia. Atau bagaimana jadinya ketika bumi ini diubah menjadi kubus? Cerita-cerita di buku ini akan melemparkan pembaca ke dunia-dunia yang absurd, dan barangkali juga keren, kepada tokoh-tokoh yang ganjil, dan boleh jadi juga keren, dan juga ke dalam dongeng-dongeng yang ajaib, dan sudah pasti juga keren. Profil Penulis: Rio Johan lahir di Baturaja, 28 Agustus 1990. Kumpulan cerpennya Aksara Amananunna terpilih sebagai Buku Prosa Pilihan Tempo 2014. Novelnya Ibu Susu meraih Kusala Sastra Khatulistiwa 2018 untuk kategori Karya Pertama dan Kedua. Karyanya yang lain: novel Buanglah Hajat pada Tempatnya (2020), kumpulan cerpen Rekayasa Buah (2021), novela Karavansara (2022). Profil Illustrator: Martin Demonchaux seorang arsitek dan desiner interior yang berbasis di Paris. Gambar sampul dan ilustrasi isi yang dia buat dalam buku ini diambil dari proyek arsitektur lanskapnya, suatu pendekatan pribadi atas lanskap, atmosfer, dan tubuh. Proyek tersebut bisa dibaca di: https://www.koozarch.com/interviews/landscape-of-survival/
Details
  • Jumlah Halaman

    265

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    22 May, 2023

    Penulis
    Rio Johan
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020669465

Similar Books