Buku Mudah Belajar Tajwid - Karya Dr Abdul Aziz Bin Abdul Fattah al-Qari
s
Book 5

Mudah Belajar Tajwid

Reviews (0 / 5)

by Dr.Abdul Aziz Bin Abdul Fattah al-Qari

About this edition
Al-Qur'an adalah kitab tuntunan dan pedoman utama umat Islam. Berbeda dengan kitab-kitab lain yang bisa dibaca sesuai selera, Al-Qur'an memiliki aturan khusus melampaui aturan bahasa Arab; mulai cara pengucapan (makhraj), karakter bacaan dan aturan sambung, panjang dan pendek, hingga aturan berhenti (waqaf). Aturan-aturan bacaan ini terhimpun dalam ilmu tajwid. Ilmu tajwid berasal dari periwayatan langsung (musyafahah) yang silsilah periwayatannya sampai kepada Nabi Jibril (langsung) dari Allah. Dengan mempelajari ilmu tajwid, kita diharapkan bisa membaca Al-Qur'an dengan fasih dan tartil (jelas dan tepat) seperti bacaan beliau. Buku Mudah Belajar Tajwid ini hadir untuk memberi kemudahan bagi pembaca dalam mempelajari ilmu tajwid. Sangat cocok, khususnya bagi Anda yang ingin memperbaiki dan menyempurnakan bacaan Al-Qur'an. Yuk, miliki segera dan mulai belajar tajwid! "Bacalah Al Qur'an dengan tartil (jelas dan tepat)" - Al-Muzzammil (73): 4. Daftar Isi Bab I : Makhraj Huruf Hijaiyah Bab II : Sifat-Sifat Huruf Hijaiyah. Bab III : Hukum Tajwid Beberapa Huruf. Bab IV : Hukum-Hukum Mad. Informasi Buku Judul : Mudah Belajar Tajwid : Panduan untuk Membaca Al-Qur'an dengan Baik dan Benar Penulis : Dr. Abdul Aziz Bin Abdul Fattah al-Qari ISBN : 9786237827962 Penerbit : Bee Media Tahun Terbit : 2021 Jumlah Halaman : 62 halaman Berat : 0.09 kg Jenis Cover : Soft Cover Dimensi : 15,5 x 24 cm Bahasa : Bahasa Indonesia
Details

Similar Books