Buku Model Bisnis Keuangan Mikro Syariah Indonesia - Karya Darsono
s
Book 5

Model Bisnis Keuangan Mikro Syariah Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Darsono

About this edition
Institusi keuangan mikro di Indonesia berkembang dengan unik dan variatif, apalagi dengan lahirnya institusi keuangan mikro syariah. Secara garis besar, institusi keuangan mikro di Indonesia terbagi menjadi beberapa jenis. Sektor keuangan mikro syariah membutuhkan model bisnis keuangan mikro syariah yang ideal, bekerja dengan efektif, dan dapat melayani lebih banyak masyarakat dari pihak manapun sesuai dengan karakter bisnis sektor keuangan mikro syariah di Indonesia. Namun, bagaimana model bisnis keuangan mikro syariah dijalankan di Indonesia? Apa keistimewaan dalam melayani kelompok usaha mikro kecil? Buku ini akan menjelaskan mengenai model-model bisnis instansi keuangan mikro syariah Indonesia yang beragam. Model bisnis keuangan mikro syariah mencakup dua aspek, yaitu aspek bisnis dan nonbisnis (syariah). Aspek bisnis meliputi operasional keuangan mikro syariah yang menguntungkan (profitable) bagi stakeholder dan perekonomian nasional pada umumnya. Sementara itu, aspek syariah meliputi kesesuaian model bisnis keuangan mikro syariah Indonesia dengan maqasid al syariah yang memiliki unsur-unsur keadilan, kemaslahatan, dan keseimbangan untuk mencapai kesejahteraan secara spiritual maupun material. Penulis merasa bahwa topik mengenai model keuangan mikro syariah sangat penting untuk dibahas, karena buku ini bukan hanya bermanfaat untuk kalangan akademisi, tetapi juga dapat bermanfaat bagi praktisi dan nasabah institusi keuangan mikro, serta regulator guna mewadahi institusi keuangan mikro syariah. Informasi Buku Penulis : Darsono, dkk. Harga : Rp148.750 Penerbit : Tazkia Jumlah Halaman : 378 halaman Tanggal Terbit : 15 Oktober 2019 Bahasa : Indonesia ISBN : 9786027540200 SKU : 208060576 Width : 15 cm Height : 21 cm Weight : 0,375 kg Jenis Cover : Soft cover
Details
  • Jumlah Halaman

    378

    Penerbit

    TAZKIA

  • Tanggal Terbit

    14 Oct, 2019

    Penulis
    Darsono
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786027540200

Similar Books