Buku Menggambar Teknik Mesin dengan Standar ISO - Karya Ohan Juhana & M Suratman
s
Book 5

Menggambar Teknik Mesin dengan Standar ISO

Reviews (0 / 5)

by Ohan Juhana & M Suratman

About this edition
Gambar teknik mesin adalah acuan yang digunakan untuk merakit, merancang atau mengubah sebuah mesin dengan standar kesepakatan dalam bentuk garis, symbol serta tulisan yang diaplikasikan dalam bentuk gambar. Selain juga bisa didefinisikan sebagai gagasan atau ide tentang suatu proses, sistem, cara kerja, rangkaian hingga petunjuk teknis dalam bentuk gambar. Tujuannya adalah untuk menyampaikan informasi serta instruksi untuk acuan kerja. Gambar ini digunakan oleh pelaksana dan perencana sebagai alat komunikasi yang disuguhkan dalam bentuk gambar sehingga bisa lebih mudah dipahami, jelas dan praktis bagi kedua belah pihak. Untuk itu perencanaan gambar harus sesuai dengan standar yang berlaku. Seorang ahli teknik dituntut mampu menuangkan ide atau gagasan keteknikannya dalam bentuk gambar. Buku ini membahas mengenai Fungsi dan Standarisasi gambar teknik, Alat-alat Gambar, Garis,huruf,dan kepala gambar, Konstruksi geometeris, Proyeksi Piktorial, Jenis-jenis pandangan dan cara-cara penggambaran khusus. Buku ini tidak sekedar membahas dasar dan asa menggambar teknik, tetapi juga banyak memberikan contoh-contoh praktis cara menerapkan dasar dan asas menggambar tersebut. Selain itu, disajikan pula evaluasi berupa pertanyaan dan soal praktik yang spesifik dari referensi terbaru untuk menguji kemampuan pemahaman dan penerapan aturan menggambar yang telah dipelajari. Selain itu di dalam buku ini gambar teknik mesin juga harus diseuaikan dengan ISO. ISO merupakan suatu organisasi di luar pemerintahan (Non-Government Organization/NGO). Misi dari ISO adalah untuk mendukung pengembangan standardisasi dan kegiatan-kegiatan terkait lainnya dengan harapan untuk membantu perdagangan internasional, dan juga untuk membantu pengembangan kerjasama secara global di bidang ilmu pengetahuan, teknologi dan kegiatan ekonomi. Informasi lain ISBN : 9789790761070 Lebar : 18 cm Berat : 0.54 kg Tanggal terbit : 23 Feb 2010 Penerbit : Pustaka Grafika Jumlah halaman : 336
Details

Similar Books