Buku Mengapa Tidak Pernah Ada yang Memberitahuku? - Karya Dr Julie Smith
s
Book 5

Mengapa Tidak Pernah Ada yang Memberitahuku?

Reviews (0 / 5)

by Dr. Julie Smith

About this edition
Sinopsis Buku Mengapa Tidak Pernah Ada yang Memberitahuku?: "Cerdas, mencerahkan, dan hangat. Dr. Julie adalah seorang ahli sekaligus teman bijak yang kita semua butuhkan." -Lori Gottlieb, penulis buku laris Maybe You Should Talk to Someone Dalam buku debutnya ini, Dr. Julie Smith berbagi keterampilan yang Anda butuhkan untuk mengatasi tantangan kehidupan sehari-hari dan cara mempertahankan kesehatan emosional serta mental Anda. Mengapa Tidak Pernah Ada yang Memberitahuku? akan membantu Anda tetap tangguh saat mengelola kecemasan, menghadapi kritik, mengatasi depresi, membangun kepercayaan diri, menemukan motivasi, atau belajar memaafkan diri sendiri. Buku ini menawarkan pemahaman yang lebih dalam tentang cara kerja pikiran dan memberi wawasan serta bantuan yang Anda butuhkan untuk menjaga kesehatan mental dan ketentraman diri setiap hari. Buku yang bijaksana dan praktis ini mungkin akan mengubah hidup Anda. Rangkuman: -Waktu terbaik untuk mencari dukungan bagi kesehatan mental kita adalah setiap kali kita mengkhawatirkannya. -Jika tidak yakin seberapa besar bantuan yang kita butuhkan, seorang profesional dapat membantu kita untuk memutuskannya. -Dalam dunia yang ideal, layanan terapi tersedia untuk semua orang. Namun, kita tidak memiliki dunia yang ideal itu. -Jika layanan tidak dapat kita peroleh, memanfaatkan setiap kesempatan untuk mempelajari semua yang kita bisa pelajari tentang pemulihan dan manfaatkan pula dukungan dari orang-orang tercinta yang dapat dipercaya.
Details
  • Jumlah Halaman

    342

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    23 Feb, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020669335

Similar Books