Buku Menelusuri Jejak Sejarah Jember Kuno: Topographia Sacra - Karya Zainollah Ahmad
s
Book 5

Menelusuri Jejak Sejarah Jember Kuno: Topographia Sacra

Reviews (0 / 5)

by Zainollah Ahmad

About this edition
Menelusuri Jejak Sejarah Jember Kuno: Topographia Sacra adalah buku sejarah yang membahas suatu daerah di ujung timur pulau Jawa, termasuk daerah Jember. Buku ini memberikan jawaban atas permasalahan dalam penulisan sejarah Jember yang selalu diperdebatkan, sebab penulisan sejarah Jember lebih condong ke arah historiografi colonial. Karena, memiliki sumber data dan keterangan yang lebih valid dan mudah ditelusuri. Sedangkan, historiografi pra kolonial di Jember berada di ruang gelap, yang seolah-olah sangat absurd untuk dilihat. Sehingga, buku ini merupakan jawaban yang tepat untuk menelusuri kembali sejarah Jember secara lebih komprehensif. Sebagai sebuah historiografi, buku ini mampu memberikan jawaban yang elegan sebagai karya ilmiah yang dapat dipertanggungjawabkan, karena dipandu oleh banyak referensi karya para pakar yang telah diakui di dunia penelitian. Sinopsis Jember merupakan ujung Timur Jawa yang wilayahnya nyaris tidak tersentuh historiografi, khususnya sejarah masa klasik atau kuno. Historisitas Jember selama ini hanya berkutat pada fragmen materi-materi dan berupa mozaik yang perlu ditata dan direkonstruksi kembali. Sejarah Jember sebagai suatu entitas dan merupakan aspek integral dalam jati diri masyarakatnya, telah diintrodusir sedemikian rupa sehingga menjadi salah satu instrumen yang dilekatkan pada kepentingan politik dan ideologi, utamanya pada masa kolonial. Sehingga deskripsi tentang penulisan sejarah Jember seperti sengaja dibuat 'kabur', hampir tidak bisa ditelusuri, dimulai dari mana dan pada masa apa. Dengan demikian, diterbitkannya buku ini sebagai upaya pengenalan sejarah, budaya dan informasi tentang Jember yang masih belum diketahui secara luas dengan melibatkan para pakar yang berkompeten. Semoga dengan hadirnya buku ini, pembaca dapat menambah wawasan mengenai sejarah Nusantara. Detail: Jumlah Halaman 284 Tahun Terbit 2015 ISBN 9786023001736 Bahasa Indonesia Penerbit Araska Publisher
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Araska

  • Tanggal Terbit

    21 Sep, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books