Buku Mencintaimu Sedalam Lukaku - Karya Ayat Khalili
s
Book 5

Mencintaimu Sedalam Lukaku

Reviews (0 / 5)

by Ayat Khalili

About this edition
"Bermimpi itu gratis yang bayar prosesnya. Hidup itu pilihan, yang gagal karena menyerah dan putus asa".--- Ayat Khalili Berbagai tulisan yang ada di dalam buku ini, semacam refleksi singkat untuk pembaca terutama anak muda dalam masa pergaulannya. Pesan singkat yang ditulis dalam buku ini menggambarkan tentang berbagai fenomena mulai dari hubungan asmara, cinta, pacaran, putus, patah hati, sampai sakit hati yang diringkas menjadi bahasan dengan menggunakan kata-kata yang sederhana namun menyentuh hati, menggunakan bahasa puitis untuk memberikan kesan keindahan hati dan menggambarkan perasaan pembaca. Selanjutnya buku ini lebih menekankan pada pembagian sugesti yang positif dan konstruktif dengan harapan bangkitnya semangat baru dalam pergaulan. Tidak ada luka yang paling dalam, selain luka karena ditinggalkan. Tidak ada luka yang paling perih dan sakit, kecuali luka sebab dikhianati dan didustai. Keduanya tidak akan pernah sembuh, selagi kenangan dan ingatan selalu kambuh. "Cintailah kekasihmu sekedarnya saja, siapa tahu nanti akan jadi musuhmu. Dan bencilah musuhmu sekedarnya saja, siapa tahu nanti akan jadi kekasihmu" (Ali bin Abi Thalib) Tulisan-tulisan pendek dalam buku ini adalah sebuah refleksi hati; yang pernah berharap, terluka atau sedang berjuang atas nama cinta. Tapi hati adalah hati sebuah ruang yang bisa rapuh dan juga kuat. Sebagaimana dia mengisi sudut-sudutnya. Terus terjebak dalam semuanya cinta atau ikhtiar nyata yang bermuara pada-Nya.
Details
  • Jumlah Halaman

    150

    Penerbit

    Wahyu Qolbu

  • Tanggal Terbit

    02 Jul, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786026358547

Similar Books