Buku Membuat Sendiri Masker Kain- 22 kreasi masker kain Unik dan cantik - Karya Iva Hardiana
s
Book 5

Membuat Sendiri Masker Kain- 22 kreasi masker kain Unik dan cantik

Reviews (0 / 5)

by Iva Hardiana

About this edition
Infeksi virus Corona yang disebut COVID-19 (Corona Virus Disease 2019) pertama kali ditemukan di kota Wuhan, China pada akhir Desember 2019. Virus ini menular dengan sangat cepat dan menyebar ke hampir semua negara, termasuk Indonesia, hanya dalam waktu beberapa bulan. Hal tersebut membuat beberapa negara memberlakukan kebijakan lockdown untuk mencegah virus Corona makin meluas. Di Indonesia, pemerintah menerapkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk menekan penyebaran virus ini. Coronavirus adalah kumpulan virus yang menginfeksi sistem pernapasan. Pada banyak kasus, virus ini hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan, seperti flu. Namun, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti infeksi paru-paru (pneumonia). Pencegahan penularan virus ini dapat dilakukan dengan cara menjaga kebersihan tubuh dan makanan yang dikonsumsi, sering mencuci tangan, menjaga jarak, dan menggunakan masker. Sebagai pegiat dan penulis buku craft, Iva Hardiana terpanggil menyumbangkan ide kreatifnya membuat sendiri masker kain, sebagai alat pelindung diri yang simpel untuk mencegah penularan virus Covid 19 yang sedang mewabah di seluruh dunia. Buku Masker Kain ini berisi 22 kreasi masker cantik unik yang dapat menjadi ide bagi pelaku usaha kecil juga Anda agar tetap produktif meski terpaksa harus tinggal di rumah. Kreasi masker terbuat dari aneka bahan kain seperti kaos, denim, katun, brokat, serta dibuat dengan berbagai teknik seperti dengan jahit, tanpa jahit, decoupage, dan banyak lagi. Yuk, kita cegah penularan virus dengan membuat sendiri masker kain!
Details
  • Jumlah Halaman

    68

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    28 Jun, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020643403

Similar Books