Buku Matematrik - Karya
s
Book 5

Matematrik

Reviews (0 / 5)

by

About this edition
Untuk meningkatkan kecerdasan matematika pada anak dapat dilakukan dengan berbagai cara diantaranya mengembangkan kemampuan untuk mengenali pola-pola, menggunakan bilangan dan melakukan pemikiran logis dan ilmiah bersama linguistik-verbal. Kenapa mengembangkan kecerdasan matematika sangat dibutuhkan? Matematika merupakan salah satu mata pelajaran inti dari sebagian besar ujian sekolah dan salah satu unsur utama dari sistem pendidikan saat ini bahkan ketika kita mengakui bahwa ada kecerdasan lain yang membuat anak menjadi serba bisa. Salah satu cara mengembangkan kecerdasan matematika pada siswa adalah dengan cara mencari pola. Dengan kegiatan mencari pola ini secara tidak disadari oleh mereka ternyata mereka sedang belajar untuk dapat memahami pola dan urutan di sekitarnya. Misalnya mengenalkan pola kepada anak bisa dimulai sejak usia balita dengan cara menghiasi dinding di rumah dengan poster yang menggambarkan berbagai pola bentuk dan warna Biarkan anak anak yang sedang belajar tersebut lebih lanjut mengagumi pola-pola melalui kegiatan bermain balok balok plastik dengan bentuk-bentuk geometris, atau bisa juga menggunakan buku bergambar karakter dengan pengetahuan matematika yang luas. Salah satunya, buku "Matematrik: Permainan Matematika Rahasia untuk Para Juara" Karya Suprapti. Buku ini adalah buku permainan matematika rahasia untuk para juara. Buku yang disusun untuk anak belajar matematika dengan trik-trik yang tidak akan membuat anak bosan belajar matematika. Buku ini berisikan pembahasan seperti: menebak masa yang akan datang, menebak angka dalam pikiran orang lain, permainan melipat kertas, permainan formasi Roda Ajaib dan trik dan tips menghitung Cepat, matematika statistik, dll. Sinopsis Matematika sering kali dianggap sebagai pelajaran yang sulit dan menakutkan. Akibatnya, banyak siswa yang membenci atau malas mempelajarinya. Padahal, matematika tidak serumit yang dibayangkan dan justru mengasyikkan. Bahkan, matematika berperan penting membantu menyelesaikan berbagai persoalan hidup yang berkaitan dengan angka-angka. Jika kamu masih enggan belajar matematika, maka buku ini adalah solusinya! Kamu akan dibuat penasaran dan terhibur dengan membaca buku ini. Di dalamnya, ada berbagai permainan menggunakan angka yang unik untuk mengasah otak agar menjadi lebih tajam. Selain itu, ada pula trik-trik asyik yang memudahkan kamu menyelesaikan soal matematika. Belajar matematika pun menjadi mudah dan asyik. Dengan membaca buku ini, kamu akan dibuat penasaran dan terhibur karena di dalamnya ada berbagai permainan menggunakan angka yang unik untuk mengasah otak agar menjadi lebih tajam. Selain itu, ada pula trik - trik asyik yang memudahkan kamu menyelesaikan soal matematika. Belajar matematika pun menjadi mudah dan asyik. Jadi, tunggu apalagi? Ayo praktikkan permainan dan trik-trik keren di dalam buku ini dengan teman-temanmu! Jadikan matematika pelajaran yang mengasyikkan, bukan menakutkan.
Details
  • Jumlah Halaman

    144

    Penerbit

    Penerbit Noktah

  • Tanggal Terbit

    21 Aug, 2019

    Penulis
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786025781759

Similar Books