Buku Mata Malam - Karya Han Kang
s
Book 5

Mata Malam

Reviews (0 / 5)

by Han Kang

About this edition
Novel ini berangkat dari kejadian nyata pergerakan di Gwangju yang terjadi ketika presiden Park Chung-hee terbunuh pada tahun 1979 dan tampuh kekuasaan negara diambil alih Jenderal Chun Doo-hwan dan Roh Tae-woo. Rakyat bereaksi meluapkan kekecewaan karena menginginkan transisi yang demokratis. Sebuah demonstrasi pada tanggal 18 Mei 1980 melibatkan buruh, mahasiswa dan warga dibubarkan oleh militer dengan cara yang bengis dan banyak orang mati. Sejarah kelam negeri KPop ini hampir sama dengan peristiwa pembersihan PKI tahun 1965 di Indonesia. Terdapat tujuh bab dalam novel ini, masing-masing mewakili narasi tiap tokoh yang saling berkelindan. Bab pertama adalah tentang tokoh seorang pemuda (anak SMP) bernama Dong Ho yang mencari jenazah kawannya, hingga ia harus terlibat sebagai relawan di sebuah gedung darurat yang dipakai untuk menampung jasad para korban tragedi. Sinopsis Gwangju, Korea Selatan, 1980. Di tengah kecamuk demonstrasi mahasiswa yang dihadapi dengan kekerasan dan peluru tajam oleh penguasa, seorang pemuda mencari jenazah kawannya. Kisah berkelindan dengan beragam cerita lain yang menyentuh hati dan diracik dengan amat menarik oleh seorang pengarang jempolan. Karya baru Han Kang yang dikenal melalui Vegetarian"”novel laris pemenang Man Booker International Prize"”Ini adalah kisah tak terlupakan tentang kemanusiaan, persahabatan, dan cinta kasih. *** "Buku terbaik tahun ini!''"”Independent "Novel menyentuh hati tentang bagaimana memaafkan dan berjuang menjaga semangat hidup.''"”Sunday Times ''Kesaksian menggetarkan atas derita mereka yang tertindas; karya fiksi yang memberi suara bagi mereka yang bisu"”hidup atau mati.'' "”Times Literary Supplement Detail Penulis Han Kang Jumlah Halaman 257 Penerbit Baca Tanggal Terbit 30 Okt 2017 Format Soft Cover Berat 0.20 kg ISBN 9786026486127 Lebar 13 cm Bahasa Indonesia Panjang 20.5cm
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Baca

  • Tanggal Terbit

    29 Oct, 2017

    Penulis
    Han Kang
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books