Buku Made In Prison - Karya Feby Indirani
s
Book 5

Made In Prison

Reviews (0 / 5)

by Feby Indirani

About this edition
Penjara atau Lembaga Pemasyarakatan, ternyata tak melulu identik dengan hal yang suram dan menyeramkan. Berbagai karya kreatif telah dihasilkan dari balik jeruji besi, seperti roti-roti lezat, lukisan bernilai seni tinggi, bahkan produk garmen berkualitas ekspor. Semua itu adalah buah karya dari para narapidana atau yang kerap disebut sebagai warga binaan. Di balik pengerjaannya, produk-produk buatan warga binaan menyimpan beragam cerita, dari yang getir hingga yang haru. Melalui kegiatan produktif, mereka mengubah penyesalan menjadi harapan akan kesempatan kedua untuk hidup normal di tengah-tengah masyarakat. Lewat buku ini, Evy Amir Syamsudin merefleksikan pengalamannya membimbing para narapidana dan visinya memanusiakan mereka. Tentang penulis Feby Indirani adalah seorang Jurnalis dan Penulis. DIa mulai menulis sejak sekolah dasar, diawali dengan diary. Saat SMA, ia mendapat juara 2 lomba esai remaja yang diselenggarakan oleh majalah Gadis dan aktif terlibat dalam publikasi sekolah. Ia kuliah di Universitas Padjadjaran, jurusan jurnalistik, dan bergabung dengan publikasi mahasiswa Djatinangor. Feby memenangkan lomba karya tulis esai untuk Pelajar pada tahun 2001 yang diselenggarakan oleh Toyota Astra Foundation. Akhir 2002, ia menerima hibah dari Asia Foundation dan Pusat Studi Agama dan Peradaban (PSAP) Muhammadiyah, melalui call for paper tentang Perempuan dan Muhammadiyah. Salah satu bukunya yang berjudul I can (not) Hear: Journey of a Hearing-Dispaired to a World of Sounds ditampilkan dalam acara Kick Andy TV pada Oktober 2009 dan memenangkan Anugerah Pembaca Indonesia Award 2010 dari Goodreads Indonesia dalam kategori nonfiksi terbaik.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Kepustakaan Populer Gramedia

  • Tanggal Terbit

    01 Oct, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books