Buku Liqomik - Karya Iqomic
s
Book 5

Liqomik

Reviews (0 / 5)

by Iqomic

About this edition
Sinopsis Seru nggak sih, kalau para kreator komik Islami di Indonesia berkumpul? Melalui buku ini, komunitas iQomic menyatukan pena untuk memberikan kontribusi dakwah dan mengingatkan kita semua untuk selalu mempraktikkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. Dewasa ini, generasi milenial lebih suka mencerna informasi dengan visual, karena informasi terasa begitu beruntun dan bergerak dengan cepat. Kebutuhan untuk mencerna dengan cepat pun meningkat, maka visual menjadi pilihan yang menarik. Komik, salah satu media efektif untuk menyampaikan sebuah pesan, termasuk dakwah Islam. Maka, konten komik islam pun menjamur di media sosial. LiQomic adalah kumpulan karya komunitas iQomic, para komik yang fokus pada konten islami. Dalam Liqomic ini, jenis tema ceritanya pun beragam dari cerita keseharian, perang pemikiran, sampai sejarah. Liqomik menyediakan bermacam gaya sketsa dari masing-masing komikus. Di antara 15 komik, terdapat suatu cerita Hakim yang Adil dan Imam Ahmad & Istighfar yang menceritakan balutan sejarah. Hakim yang Adil bercerita tentang hakim yang menggelar pengadilan dengan terlapor seorang non-Muslim dan terdakwanya adalah seorang khalifah, sebuah keadilan yang tetap harus ditegakkan tanpa memandang status seseorang. Sedangkan, Imam Ahmad & Istighfar tentang kekuatan istighfar seorang pembuat roti yang membuat Imam Ahmad sampai diusir dari masjid. Penulis: squ Penerbit: Salsabila Pustaka ISBN: 9786021695432 Terbit: April 2017 Halaman: 186 Genre: Fiksi, Komik Dimensi: 14 x 21 cm Berat: 0.24 kg Sampul: Soft Cover Judul Asli: Liqomik: Antologi Komik Islam
Details
  • Jumlah Halaman

    185

    Penerbit

    Salsabila

  • Tanggal Terbit

    14 May, 2017

    Penulis
    Iqomic
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786021695432

Similar Books