Buku Giant Killing 44 - Karya Tsujitomo, Masaya Tsunamoto
s
Book 5

Giant Killing 44

Reviews (0 / 5)

by Tsujitomo ,   Masaya Tsunamoto

About this edition
Jepang seringkali menelurkan anime-anime bertemakan sepakbola. Sebagian dari kita tentunya tak akan asing dengan judul-judul film seperti Shoot!, Kickers, Inazuma Eleven, dan tentu saja anime yang memantik kemajuan sepakbola di Jepang, Captain Tsubasa. Namun pernahkah ada yang sudah mendengar, anime Jepang berjudul Giant Killing? Sama seperti anime-anime yang disebutkan pada paragraf pembuka, Giant Killing pun merupakan anime yang bertemakan tentang sepakbola. Akan tetapi saya rasa, anime Giant Killing merupakan anime sepakbola yang berbeda dari yang lainnya. Jika anime-anime sepakbola pada umumnya menjadikan tokoh utama seorang pemain atau anak yang mengejar mimpinya menjadi pesepakbola hebat, Giant Killing bertokoh utamakan seorang pelatih. Ya, anime yang pertama kali dirilis dalam bentuk manga (komik) pada 2007 ini, dan masih berlanjut hingga sekarang, menceritakan kisah tentang seorang pelatih bernama Takeshi Tatsumi yang menangani sebuah kesebelasan kecil. Anime ini menceritakan bagaimana perjuangan kesebelasan yang dilatih Tatsumi, East Tokyo United (ETU), untuk menjadi salah satu kesebelasan terbaik di kompetisi teratas Jepang, J-League. Sebelum Tatsumi ditunjuk untuk menangani ETU, ETU menjadi kesebelasan lemah yang berjuang menghindari jurang degradasi. Dalam anime Giant Killing, kita tak akan menemukan kemampuan di luar nalar seperti yang ditampilkan dalam anime Captain Tsubasa atau Inazuma Eleven. Anime Giant Killing pun tak terlalu mendramatisir sebuah kejadian, tak seperti Tsubasa yang bisa sampai berepisode-episode ketika melawan sebuah kesebelasan. Giant Killing benar-benar menceritakan sepakbola berdasarkan realita. Pada episode pertama pun sudah menjelaskan bahwa konsep Giant Killing adalah untuk memperlihatkan bahwa kesebelasan kecil tidak menutup kemungkinan bisa mengalahkan kesebelasan besar secara nyata, dengan mengambil sampel pertandingan-pertandingan Piala FA, Inggris. Daftar Isi : Bonus dalam paket : Informasi Lain : Judul : GIANT KILLING 44 Penulis : Masaya Tsunamoto / Tsujitomo Penerbit : Elex Media Komputindo ISBN : SCOOP202214 Terbit : 25 Juni 2020 Halaman : 236 Lebar : - Berat : -
Details

Similar Books