Buku LC: Attack on Titan 23 - Karya Hajime Isayama
s
Book 5

LC: Attack on Titan 23

Reviews (0 / 5)

by Hajime Isayama

About this edition
Attack on Titan adalah sebuah seri manga asal Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Hajime Isayama. Ceritanya berlatar di dunia tempat umat manusia hidup di wilayah yang dikelilingi tiga lapis tembok besar, yang melindungi mereka dari makhluk pemakan manusia berukuran raksasa yang dikenal sebagai Titan. Manga ini dimuat berseri dalam majalah Bessatsu Shōnen Magazine terbitan Kodansha sejak bulan September 2009 hingga April 2021, telah diterbitkan menjadi 34 volume per bulan Desember 2020. Attack on Titan telah meraih banyak kesuksesan. Per bulan Desember 2019, manga ini telah terjual sebanyak lebih dari 100 juta kopi dalam bentuk cetak di seluruh dunia yang menjadikannya salah satu seri manga terlaris sepanjang sejarah. Melanjutkan pada seri sebelumnya, di akhir pertempuran dengan Titan Binatang dkk. dan Pasukan Penyelidik tiba di rumah Eren. Rahasia di ruang bawah tanah tersebut sama sekali tak seperti yang mereka harapkan. Jalan yang akan dicapai oleh mereka selanjutnya adalah jalan di hadapan kebenaran yang telah terkuak. Pada seri ini berkat buku dan ingatan yang ditinggalkan oleh Grisha, Eren pun mengetahui kebenarannya. Lawan mereka adalah dunia itu sendiri, yang jauh lebih besar daripada para Titan. Apakah ada di ujung perjalanan Eren, dkk. yang mengetahui bahwa tidak ada kebebasan di balik tembok? Bagaimana kisah mereka selanjutnya? Apakah mereka berhasil hidup di balik tembok?
Details
  • Jumlah Halaman

    200

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    13 Mar, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020455709

Similar Books