Buku Larutan Senja (Cu - Cover Baru) - Karya Ratih Kumala
s
Book 5

Larutan Senja (Cu - Cover Baru)

Reviews (0 / 5)

by Ratih Kumala

About this edition
Buku Larutan Senja karya Ratih Kumala ini berisi 14 cerita pendek yang sebelumnya pernah diterbitkan di media massa. Dari 14 cerita tersebut, masing-masingnya mengangkat isu yang berbeda. Di antaranya yaitu isu kesehatan mental, sosial dan politik, dan masih banyak lagi. Sinopsis buku Salah satu cerpen yang diambil untuk judul buku ini memiliki ide cerita yang cukup menarik. Tentang seseorang yang selalu melakukan inovasi untuk "˜dunia', tetapi Tuhan selalu membeli inovasi tersebut dengan harga murah. Saat inovasi si pembuat tersebut diaplikasikan ke dunia, Tuhan yang mendapat pujian. Dia membuat larutan antara siang dan malam. Larutan yang akan menjadikan siapa pun terpikat; 'larutan senja' begitu dia menyebutnya. Dia berpikir sambil bergumul dengan racikannya di laboratorium, menggumam-gumam sendiri mengenai penemuannya kali ini. "Pertama-tama... rasa senja tidak manis seperti siang dan tidak pahit seperti malam. Senja memiliki rasa: hangat." Dia meneteskan beberapa cairan rasa. "Lalu warna... bukan terang seperti siang, bukan hitam seperti malam... terlalu pekat." Kali ini dia kembali mencampurteteskan beberapa cairan lain, cairan warna. "Ada lagi... masih kurang sesuatu, ah... ya... aku tahu. Senja harus menimbulkan sebuah perasaan. Bukan perasaan gembira seperti siang atau perasaan gundah seperti malam." Dia meneteskan cairan perasaan. Lalu larutan itu menimbulkan semacam ledakan kecil, peletik api keluar dari sana. Selesai sudah: 'larutan senja'. Dia tahu, saat dia membuat larutan itu, selamanya dia harus tutup mulut. Menjaga sebongkah rahasia dan tak boleh bercerita. Karena jika bocor, maka tuhan akan mencuri larutan itu dari dia guna memperkaya mainan-mainan ciptaannya yang dinamakan 'dunia'. Daftar isi Bonus dalam paket Informasi lain Lebar : 13,5 cm Tinggi : 20 cm Berat : 0,27 gr ISBN : 9786020000000 Sampul: soft cover
Details
  • Jumlah Halaman

    152

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    22 Jan, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020337661

Similar Books