Buku Kupas Tuntas Budidaya Kroto Cara Modern - Karya Bayou Prayoga
s
Book 5

Kupas Tuntas Budidaya Kroto Cara Modern

Reviews (0 / 5)

by Bayou Prayoga

About this edition
Kroto atau telur semut mulai populer di tanah air dan banyak dicari. Kroto sendiri diciptakan oleh semut rangrang dan biasa hidup di pohon. Baru-baru ini, semut rangrang telah dibiakkan untuk diambil krotonya. Sekilas penampilan kroto seperti bulir beras, lonjong dan berwarna putih. Tanaman kroto sendiri telah lama digunakan sebagai obat herbal, namun lebih banyak digunakan sebagai pakan burung atau unggas, karena kandungan nutrisinya akan membuat burung lincah dan mudah bergaul. Kroto merupakan menu wajib bagi burung kicauan dan umpan yang dicari para pemancing. Permintaan konsumen terhadap kroto memang sangat tinggi meskipun harganya tidak murah. Kroto dijual Rp150.000,00"”Rp200.000,00/kg di tingkat pengecer dan masih menjadi barang langka karena belum banyak orang yang membudidayakannya. Selama ini, sebagian besar kroto masih disuplai oleh pencari kroto yang mengambil sarang semut rangrang dari alam. Buku ini membahas secara rinci langkah demi langkah yang perlu dilakukan peternak untuk menghasilkan kroto berkualitas. Mulai dari pengenalan koloni semut, cara budi daya yang dikupas hari per hari, teknik panen dan pascapanen, tips pemasaran, hingga analisis usaha dibahas tuntas dalam buku ini. Metode yang digunakan yakni cara modern tanpa pohon yang sangat praktis dan mudah dilakukan oleh siapa saja. Semua bahasan dipaparkan langsung oleh ahlinya yang telah menjadi instruktur bagi ribuan orang peserta pelatihan budi daya kroto dan telah melahirkan ratusan pembudidaya kroto. Salam Penebar Swadaya.
Details
  • Jumlah Halaman

    124

    Penerbit

    Penebar Swadaya

  • Tanggal Terbit

    14 May, 2013

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789790025899

Similar Books