Buku Kunci Utama Bahasa Mandarin - Karya Suparto, s t b a
s
Book 5

Kunci Utama Bahasa Mandarin

Reviews (0 / 5)

by Suparto, s.t.b.a.

About this edition
Bahasa Mandarin adalah bahasa nasional negara RRC, bahasa ini juga merupakan bahasa yang sudah diresmikan oleh PBB dan merupakan salah satu bahasa yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia. Sejalan dengan perkembangan ekonomi dan kemajuan teknologi negara RRC dalam era revolusi industri 4.0 dan kebijakan OBOR (One Belt One Road) sebagai salah satu bentuk dari fenomena globalisasi yang menciptakan efek borderless bagi setiap negara yang dilaluinya. Karakteristik bahasa Mandarin jauh berbeda dengan bahasa Indonesia, mulai dari segi fonetik, tata bahasa, hingga aksara Han atau karakter Cina atau Hanzi sebagai bahasa tulisnya. Oleh karena itu, sangat diperlukan suatu pendekatan pembelajaran yang tidak hanya memberi dasar pengetahuan kebahasaan (empat unsur kebahasaan dan pengetahuan kebudayaan), tetapi juga melatih empat keterampilan berbahasa. Pendekatan komunikatif menjadi pendekatan yang dapat digunakan dalam pembelajaran terpadu pada masing-masing satuan pendidikan. Selain melibatkan keikutsertaan aktif peserta didik, pendekatan ini berjalan bersama dengan pembelajaran berbasis teks yang dapat menumbuhkan rasa percaya diri peserta didik dan mengembangkan bukan hanya pengetahuan, melainkan juga keterampilan berbahasa. Banyak pengajar bahasa Mandarin merasakan mengajar tata bahasa merupakan materi yang paling sulit dalam menguasai Bahasa Mandarin, karena dijelaskan berulang-ulang pembelajar masih belum menguasainya. Dengan alasan inilah kami menyusun buku "Kunci Utama Bahasa Mandarin" yang berisikan "kata sambung" dalam Bahasa Mandarin yang mengacu pada HSK/Hanyu Shuiping Kaoshi (TOEFL Mandarin) berstandar lnternasional dan telah dipilih secara saksama. Temukanlah Keistimewaan buku ini, Pelajari, Praktikkanlah bahasa Mandarin ANDA PASTI MAJU PESAT! Informasi lainnya Judul buku : Kunci Utama Bahasa Mandarin Jumlah halaman : 120 Penerbit : Pustaka Internasional Tanggal terbit : 8 Agustus 2016 ISBN : 9789791419208 Berat : 0.2000 kg Lebar : 16 cm Bahasa : Indonesia Format : Soft cover
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Pustaka Internasional

  • Tanggal Terbit

    07 Aug, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books