Buku Kumpulan Surat Penting Hitam di Atas Putih - Karya M nurun Shofi, Tri Astuti
s
Book 5

Kumpulan Surat Penting Hitam di Atas Putih

Reviews (0 / 5)

by M.nurun Shofi ,   Tri Astuti

About this edition
Surat ialah pernyataan tertulis yang dibuat dengan tujuan untuk menyampaikan informasi kepada pihak lain dan merupakan alat komunikasi tertulis yang menyangkut kepentingan tugas dan kegiatan instansi. Surat-menyurat, yaitu kegiatan penanganan surat masuk dan keluar yang meliputi penerimaan, penggolongan, pengarahan, pencatatan, pendistribusian dan pengiriman surat keluar. Surat Penting, yaitu surat yang memerlukan tindak lanjut dan mempunyai nilai guna dalam proses administrasi. Karena Surat Penting, baik itu meliputi Perjanjian, Pernyataan, Kesepakatan, Kontrak, Bisnis dan lain sebagainya, pasti selalu saja terjadi dalam kehidupan kita. Buku ini merangkum semua surat penting tersebut agar menjadi pembelajaran kepada Anda seperti apa gambaran dari sebuah surat penting yang tidak saling merugikan kedua belah pihak. Percaya atau tidak, dalam kehidupan pastinya ada saja Anda bertemu dengan mitra atau pihak lain yang membutuhkan surat hitam di atas putih sebagai perjanjian, kesepakatan ataupun pernyataan. Sebenarnya, membuat surat-surat ini adalah hal yang mudah saja. Akan tetapi, bagaimana membuat surat yang baik dan benar tanpa merugikan pihak manapun di kemudian harinya? Walaupun pada praktiknya, tetap saja surat ini harus disesuaikan dengan kondisi dan situasi yang ada. Paling tidak, panduan dalam buku ini akan memandu Anda untuk memperlihatkan seperti apa adanya bentuk dari surat penting. Detail Buku Penulis : M.Nurun Shofi, Tri Astuti Penerbit : Niaga Swadaya Tahun Terbit : 26 Agustus 2015 Jumlah Halaman : 176 halaman Berat : 200 gram Dimensi (P x L) : 15 cm ISBN : 978-602-304-096-4 Cover : Soft-cover Text Bahasa : Bahasa Indonesia
Details

Similar Books