Buku Kumpulan Inspirasi Desain Arsitektur Rumah Tumbuh Vertikal D - Karya Yohanes Christianto Johan, S t
s
Book 5

Kumpulan Inspirasi Desain Arsitektur Rumah Tumbuh Vertikal D

Reviews (0 / 5)

by Yohanes Christianto Johan, S.t.

About this edition
Membangun rumah idaman adalah impian setiap orang. Sayangnya, hal itu seringkali terhambat oleh keterbatasan lahan atau bajet. Namun jangan khawatir, karena Anda bisa menyiasatinya dengan mencoba desain rumah tumbuh. Secara sederhana, rumah tumbuh dapat diartikan sebagai pembangunan hunian yang dilakukan secara bertahap. Tentunya, rumah tumbuh bisa dijadikan sebagai alternatif bagi Anda yang ingin memiliki rumah dengan dana atau lahan terbatas. Selain itu, desain rumah tumbuh juga dapat menjadi solusi penambahan jumlah anggota keluarga di masa depan. Tak hanya vertikal, rumah tumbuh juga dapat diaplikasikan secara horizontal. Tentunya, bergantung dengan kebutuhan dan luas lahan yang dimiliki. Rumah tumbuh vertikal adalah tempat tinggal yang bertingkat atau tumbuh ke atas. Membangun rumah seperti ini memerlukan fondasi yang sangat kuat, agar jika ada kebutuhan untuk menambah luas bangunan tidak perlu lagi membongkar dari awal. Desain rumah tumbuh seperti ini lebih sesuai diaplikasikan pada tanah yang kurang begitu luas dan sebaiknya memakai jasa arsitek agar menghemat biaya ke depannya. Dalam buku Kumpulan Inspirasi Desain Arsitektur Rumah Tumbuh Vertikal dan Horizontal ini nantinya akan membahas dua jenis pengembangan rumah tumbuh sekaligus, karena masing-masing jenis pengembangan memiliki ciri khas dan karakter pengerjaan yang berbeda. Pembaca akan diajak untuk lebih memahami kedua jenis rumah tumbuh ini untuk kemudian bisa memutuskan desain yang paling tepat untuk diterapkan pada lahan yang dimilikinya. Detail Jumlah Halaman 138 Penerbit Andi Offset Tanggal Terbit 3 Mar 2021 Berat 0.325 kg ISBN 9786230104190 Lebar 20.0 cm Bahasa Indonesia Panjang 25.0cm
Details

Similar Books