Buku Kumpulan Doa Dan Dzikir Sehari-hari - Karya Aqilah Selma Amalia
s
Book 5

Kumpulan Doa Dan Dzikir Sehari-hari

Reviews (0 / 5)

by Aqilah Selma Amalia

About this edition
Umat Islam patut berdoa dan berdzikir setiap hari agar dipermudah dan diberkahi segala urusannya. Doa bukan hanya berarti meminta sesuatu kepada Allah swt. Doa juga merupakan amalan yang bisa dilakukan dalam berbagai kegiatan sehari-hari. Bahkan kegiatan-kegiatan kecil seperti makan, tidur, masuk ke kamar mandi, dan sebagainya. Begitupun dengan dzikir. Selain dzikir pagi dan petang yang memang dianjurkan, seorang muslim sebaiknya selalu berdzikir setiap saat dalam semua kegiatannya sehari-hari. Di dalam syariat Islam yang berdasar pada Al-Quran dan hadis, sudah diajarkan doa-doa harian dan dzikir untuk dipraktikkan. Kendati demikian, mungkin cukup sulit bagi seorang muslim untuk mencarinya sendiri secara langsung di Al-Quran atau kitab hadis. Atas dasar itulah lahir buku Kumpulan Doa dan Dzikir Sehari-hari yang disusun oleh Aqilah Selma Amalia. Buku ini merangkum doa-doa dan bacaan dzikir harian yang sumbernya berasal dari Al-Quran dan hadis. Dengan begitu, Anda yang ingin mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari dapat mencarinya dengan lebih mudah. Harapannya, kehadiran buku ini di rumah dapat mentransformasikan hidup Anda menjadi lebih islami. Yakni dengan membaca doa sebelum melakukan segala sesuatu dan berdzikir dalam setiap saat. Sinopsis Doa dan dzikir merupakan salah satu cara syukur kita kepada Allah swt. Buku ini berisi kumpulan doa dan dzikir sehari-hari sepanjang tahun yang bisa dijadikan salah satu referensi bagi pembaca yang ingin membiasakan diri meningkatkan syukur kepada Allah swt. Informasi lain: Format: Soft Cover Tebal: 151 halaman Tanggal Terbit: 16 Desember 2016 Penerbit: Solusi Distribusi Berat: 0.15 kg Lebar: 13 cm Panjang: 30 cm ISBN: 9786026023353
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Solusi Distribusi

  • Tanggal Terbit

    15 Dec, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books