Buku Konsep Hukum Perbankan Syariah - Karya Muhamad Sadi
s
Book 5

Konsep Hukum Perbankan Syariah

Reviews (0 / 5)

by Muhamad Sadi

About this edition
Kini, meningkatnya animo masyarakat terhadap sistem syariah juga membuat bank-bank konvensional pun mendirikan bank atau unit usaha syariah. Di Inggris, yang mayoritas penduduknya non muslim, hingga tahun 2009 sudah terdapat lima bank murni syariah, sementara 17 bank konvensional telah memiliki unit usaha syariah (Republika). Dunia juga masih ingat ketika pada tahun 2008, Paus Benediktus XVI dalam surat kabar resmi Vatikan, mengatakan bahwa negara-negara Barat harus belajar dari ekonomi syariah dan merekomendasikannya sebagai alternatif sistem ekonomi kapitalisme. Atas pertimbangan itulah, buku yang mengulas secara cukup komprehensif tentang hukum Perbankan Syariah ini diterbitkan. Sebagaimana diketahui, pengaturan tentang Perbankan Syariah seringkali mengalami perubahan cepat. Oleh karena itu, buku ini diharapkan dapat meng-update pengetahuan pembaca tentang konsep hukum Perbankan Syariah. Buku ini layak dibaca oleh akademisi, praktisi perbankan, dan masyarakat umum yang ingin mengenali Perbankan Syariah. Buku ini dapat kamu baca jika kamu tertarik dengan seluk-beluk tentang perbankan dengan sistem syariah. Selain itu, kamu juga akan mendapat pengetahuan lainnya mengenai perbankan syariah dengan membaca buku ini. Untuk kamu yang sedang bekerja atau ingin membuat rekening tabungan di perbankan berbasis syariah, buku ini mungkin bisa kamu jadikan referensi untuk menambah pengetahuan tentang konsep hukum perbankan syariah, dan dapat mengenal lebih jauh apa itu perbankan syariah.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Setara Press

  • Tanggal Terbit

    10 Nov, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books