Buku Komik Petualangan Sains : Dinosaurus - Karya YANG HONG YING
s
Book 5

Komik Petualangan Sains : Dinosaurus

Reviews (0 / 5)

by YANG HONG YING

About this edition
"Apa dinosaurus benar-benar ada?" Tak jarang anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan mulai penasaran dengan banyak hal, dan ingin terus mengetahuinya lebih jauh. Termasuk pertanyaan di atas, benarkah dinosaurus yang raksasa itu pernah hidup di bumi? Dari sekian banyaknya fosil yang berhasil ditemukan oleh ahli arkeolog dunia, jawabannya adalah ya, hewan purba yang hidup berjuta-juta tahun yang lalu ini ternyata benar-benar pernah hidup di bumi dilihat dari jejak fosil yang pernah ditemukan. Fosil yang ditemukan dari dinosaurus diantaranya berupa tulang, gigi, cakar, dan tanduk. Fosil digali dengan hati-hati dan dipelajari dengan baik agar dapat memberitahukan banyak asal-usul tentang dinosaurus dan lingkungan hidupnya. Fosil sendiri terbentuk setelah bertahun-tahun lamanya. Biasanya bagian tubuh yang keras dan kaku paling awet. Dengan hal yang masih misterius seperti dinosaurus ini, anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan akan aktif bertanya untuk memenuhi rasa keingintahuannya, jangan disepelekan dan jelaskan saja apa yang mereka ingin ketahui, sebab dengan itu, pola pikir kritis sedikit demi sedikit akan terbentuk, anak jadi bisa mencerna perkataan orang lain, membandingkan hal satu dengan yang lain menjadi sebuah pertanyaan baru yang mungkin kita juga tidak bisa menebaknya. Oleh karena itu, buku ini menjadi sebuah solusinya! Sinopsis : Ma Xiao Tiao dan teman-temannya tergabung dalam Tim Penjelajah Sains. Mereka tak sengaja menemukan Pesawat Penjelajah Waktu. Mereka pun kembali ke zaman dinosaurus masih hidup. Mereka bertemu dengan dinosaurus-dinosaurus. Keterangan Buku Fisik : Judul : Komik Petualangan Sains : Dinosaurus Penulis : Yang Hong Ying Penerbit : Bhuana Ilmu Populer Terbit : 26 Mei 2019 Halaman : 144 Bahasa : Indonesia ISBN : 9786232162433
Details
  • Jumlah Halaman

    144

    Penerbit

    Bhuana Ilmu Populer

  • Tanggal Terbit

    26 May, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232162433

Similar Books