Buku Komik Next G Ingin Jadi Adik - Karya MIKHAILA RAHMAYA K , DKK
s
Book 5

Komik Next G Ingin Jadi Adik

Reviews (0 / 5)

by MIKHAILA RAHMAYA K., DKK

About this edition
Buku cerita bergambar merupakan salah satu sumber belajar yang dapat menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima. Perbedaan gaya belajar, minat intelegensi, keterbatasan indra, cacat tubuh atau hambatan jarak waktu dan lain-lain, dapat dibantu dengan pemanfaatan media pendidikan seperti buku cerita bergambar. Penggunaan buku cerita bergambar sebagai media pembelajaran ternyata dapat meningkatkan kemampuan bicara anak, selain itu kualitas buku dan frekuensi dalam penggunaan buku pun menjadi hal yang sangat penting. Salah satu media dalam pembelajaran bagi anak usia dini adalah buku cerita bergambar. Buku cerita bergambar ada yang berupa gambar ilustrasi saja, tetapi kebanyakan buku cerita bergambar merupakan kombinasi dari gambar dan teks. Kombinasi gambar dan teks yang baik dan sesuai sangat diperlukan agar dapat menyampaikan pesan dalam buku tersebut. Buku cerita memberikan kesempatan pada anak dalam menambah kosakata sehingga anak dapat mengembangkan kemampuan bahasanya. Komik Next G memiliki cerita yang dibuat dan dikirim oleh anak-anak. Kemudian tim redaksi yang terdiri dari komikus, desainer cover dan tim editor akan mengemasnya menjadi bentuk komik dalam kemasan yang menarik namun tetap mengandung ide cerita orisinil dari anak-anak. Hal ini tentunya juga melatih anak-anak untuk mengasah kreativitas dan belajar untuk merangkai sebuah alur cerita dengan baik dan benar. Sinopsis Laura kadang merasa iri pada adik. Adik jarang sekali dimarahi dan dimintai tolong oleh ibu, sedangkan Laura kebalikannya. Sebagai kakak, Laura juga harus jadi panutan. Makanya, Laura ingin sekali bisa jadi adik. Tapi, apa benar jadi kakak itu tidak enak?
Details
  • Jumlah Halaman

    92

    Penerbit

    Curhat Anak Bangsa

  • Tanggal Terbit

    04 Nov, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023677719

Similar Books