Buku Kisah Teladan Khulafaur Rasyidin - Karya F K Rizkiananda
s
Book 5

Kisah Teladan Khulafaur Rasyidin

Reviews (0 / 5)

by F. K. Rizkiananda

About this edition
Buku "Kisah Teladan Khulafaur Rasyidin" ini dilengkapi dengan adanya peristiwa-peristiwa penting yang terjadi selama masa pemerintahan Khulafaur Rasyidin, dan juga adanya fakta-fakta tentang Khulafaur Rasyidin itu sendiri. Abu Bakar Ash-Siddiq (632 M-634 M) adalah orang yang sudah lama bersahabat dengan Rasulullah SAW, kemudian ia juga adalah halifah pertama setelah Rasulullah SAW wafat. Abu Bakar yang memulai menuliskan isi dari Al-Quran ke media tulis. Ketika Abu Bakar wafat, dirinya dimakamkan persis di sebelah makan sahabatnya, yaitu Rasulullah SAW. Umar Bin Khattab (634 M-644 M) sebelum masuk Islam merupakan orang yang memusuhi Rasulullah SAW. Umar merupakan khalifah kedua setelah Abu Bakar wafat. Umar adalah orang yang sangat pemberani, bahkan setan pun takut kepadanya. Berkat jasa Umar saat menjadi khalifah, daerah Islam bisa meluas dengan pesat. Utsman Bin Affan (644 M-656 M) merupakan sahabat Rasulullah SAW yang paling jujur orangnya. Beliau merupakan khalifah ketiga setelah Umar wafat. Saat Utsman memimpin, kehidupan rakyat sangat makmur. Utsman juga mengumpulkan dan menyatukan lembaran-lembaran Al-Quran. Ali Bin Abi Thalib (656 M-661 M) sudah tinggal dan diasuh oleh Rasulullah SAW sejak kecil. Ali menjadi anak kecil pertama yang memeluk agama Islam. Setelah Utsman wafat, Ali lah yang menjadi khalifah keempat. Sebelumnya, Ali telah menjadi penasihat bagi tiga khalifah sebelumnya. Tentang Buku: Judul: Kisah Teladan Khulafaur Rasyidin Penulis: F.K. Rizkiananda Penerbit: Pensil Warna Tanggal Terbit: 15 Juni 2020 ISBN: 9786025240942 Jumlah Halaman: 98 halaman Berat: 0,185 kg Lebar: 17,5 cm Panjang: 25 cm
Details
  • Jumlah Halaman

    98

    Penerbit

    Pensil Warna

  • Tanggal Terbit

    14 Jun, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786025240942

Similar Books