Buku Kisah Sukses Airbnb - Karya Leigh Gallagher
s
Book 5

Kisah Sukses Airbnb

Reviews (0 / 5)

by Leigh Gallagher

About this edition
AirBnb adalah salah satu bisnis yang dimulai di sebuah apartemen dan akhirnya menjadi perusahaan global yang berkembang pesat. Buku ini mengisahkan AirBnb dengan mencatat asal-usul perusahaan, pertumbuhannya, perjuangannya, keberhasillannya sampai dengan potensinya untuk berkembang. Pada dasarnya AirBnb sama seperti kebanyakan perusahaan besar lainnya, namun ada sesuatu yang spesial yang dieksplorasi secara mendalam oleh AirBnb ini hingga akhirnya menciptakan perusahaan multi-miliar dolar karenanya. Penulis benar-benar mengangkat cerita ini dengan apik. Buku Kisah Sukses AirBnb ini dibuat dengan suara narasinya yang bagus. Penulis dapat menjelaskan dengan baik bagaimana AirBnb memasuki leksikon budaya pop. Buku ini sangat cocok untuk para pembaca yang tertarik dengan perusahaan Start-up atau perusahaan yang berkembang dalam hal teknologi. Sinopsis Bagaimana tiga lelaki biasa Mendispursi sebuah industri Menghasilkan miliaran dolar, dan Menciptakan banyak kontroversi Buku ini adalah kisah di balik layar berdiri dan tumbuhnya Airbnb, platform penginapan online yang, dalam kurang dari satu dekade, menjadi penyedia akomodasi terbesar di dunia. Awalnya, ini hanyalah ide gila para pendirinya: Brian Chesky, Joe Gebbia, dan Nathan Blecharzyk. Kini Airbnb mendisrupsi industri hotel 500 miliar dolar, dan perusahaannya bernilai 30 miliar dolar, lebih besar daripada Hilton dan mendekati Marriott. Airbnb disukai oleh jutaan member komunitas host-nya dan para pelancong yang memesannya setiap malam. Meskipun perusahaan ini telah lama berjalan dengan jalur yang tidak terduga, ini adalah buku pertama yang didedikasikan untuk fenomena Airbnb.
Details
  • Jumlah Halaman

    296

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    25 Feb, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020381831

Similar Books