Buku Kisah Hidup Rasulullah Saw: Tahun Gajah (Boardbook) - Karya Wiwien Widyawanti
s
Book 5

Kisah Hidup Rasulullah Saw: Tahun Gajah (Boardbook)

Reviews (0 / 5)

by Wiwien Widyawanti

About this edition
"Kisah Hidup Rasulullah SAW: Tahun Gajah" merupakan buku bacaan bernuansa islami yang diterbitkan oleh Mizan karya Wiwien Widyawati. Si Kecil perlu diberikan pengetahuan terkait agamanya. Untuk yang beragama Islam, perlu dikenalkan tentang para nabi. Para orang tua bisa mengedukasi Si Kecil dengan memilih berbagai rekomendasi buku kisah nabi yang sangat cocok untuk mereka baca. Selain itu, membacakan buku, terlebih buku-buku islami yang membahas tentang kisah para nabi tentunya juga bermanfaat bagi Si Kecil. Sinopsis: Kapan, ya Nabi Muhammad itu lahir? Tahun kelahiran nabi Muhammad SAW bertepatan dengan 12 Rabiul Awal atau 571 Masehi sekitar 1449 tahun lalu. Biasanya, umat Islam memperingati kelahiran Rasulullah dengan nama Maulid Nabi. Dalam khazanah Islam, tahun lahir Rasulullah itu juga dikenal dengan istilah Tahun Gajah. Momen ini menjadi tanda ketika raja vasal Ethiopia di Yaman, Abrahah berencana akan meratakan bangunan Ka'bah. Di 'Tahun Gajah' itulah Rasulullah SAW lahir dari rahim seorang wanita bernama Aminah binti Wahab bin Abdi Manaf bin Zuhra. Selepas Aminah melahirkan, bayi yang baru lahir itu dibawa ke ka'bah, dan diberi nama Muhammad. Dalam bahasa Arab, nama 'Muhammad diambil dari kata sifat yang berarti 'orang yang terus-menerus terpuji'. Harapan Abdul Muthalib dengan menyematkan nama tersebut pun terkabul. Sebab, Nabi Muhammad SAW menjadi sosok yang demikian berpengaruh, berbudi pekerti luhur hingga dijuluki Al-Amin (orang terpercaya), dan memperoleh tempat khusus di sejarah Islam. Kelahiran Nabi Muhammad juga diyakini membawa berkah bagi orang-orang di sekitarnya. Halimah As-Sa'diyah, diriwayatkan terus menerima keberuntungan, sejak pertama kali ia mengambil bayi Muhammad bin Abdullah sebagai bayi susuannya.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Pelangi Mizan

  • Tanggal Terbit

    22 Jan, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books