Buku Kepak Punai - Karya Syafrizaldi Jpang
s
Book 5

Kepak Punai

Reviews (0 / 5)

by Syafrizaldi Jpang

About this edition
Deskripsi Buku "Buku ini hakikatnya bicara tentang kekalahan masyarakat lokal, tapi mereka tidak menyerah. Masyarakat justru menjadi tangguh. Mediasi menemukan tempatnya yang pas sebagai jembatan antara masyarakat, pemerintahan, dan investor untuk mencari solusi yang adil bagi semua pihak." Dr. Ichsan Malik IM Centre untuk Dialog dan Perdamaian. "Buku ini membahas lengkap suatu kasus konflik agraria struktural dan menyumbang terhadap diskursus dinamika pengakuan dan penghargaan hak komunitas berdasarkan adat dalam kegiatan pembangunan, konflik agraria, dan resolusi konflik agraria. Buku ini patut dibaca oleh akademisi agraria dan pembangunan serta aktivis gerakan lingkungan dan masyarakat adat." Prof. Dr. Afrizal, M.A. Guru Besar Sosiologi, Penekun Kajian Konflik, Agraria dan Lingkungan. "Betapa tanah selalu menjadi sumber dari segala kehidupan, keindahan, kepedihan, petaka dan pertikaian. Namun keteguhan selalu menjadi cahaya. Salut kepada penulis yang mampu merangkai kisah nyata dan njelimet ini begitu dekat dengan pembaca." Happy Salma, pekerja seni. Hujan lama tak muncul, namun kemunculannya sering tak mau pergi. Dalam waktu sebentar, banjir menggenang. Danau mendadak muncul di permukaan tanah gambut yang paya. Kehidupan seakan terhenti, pun anak sekolah tak berseragam pagi-pagi. (Patomuan) Daftar isi Risalah Kampung Helikopter Pulang pergi Badai Kesepahaman Secarik kertas Gulita Panas Mediasi Pekerjaan rumah Penulis Detail Buku Jumlah Halaman : 206 Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Penulis : Syafrizal Jpang Tanggal Terbit : 15 Apr 2018 ISBN : 9786020375953 Bahasa : Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    206

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    15 Apr, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG153774

Similar Books