Buku Kau Sedang Terbentuk - Karya Syahid Muhammad
s
Book 5

Kau Sedang Terbentuk

Reviews (0 / 5)

by Syahid Muhammad

About this edition
Terberkatilah mereka yang menderita, yang jatuh, karena ia belajar terbangun. Darinya, terbentuk dasar-dasar berjalan. Dipahatnya pondasi berdiri, di atas kakinya sendiri. Terberkatilah mereka yang berhasil melepas, karena telah menghormati semua yang pernah terjadi. Darinya, tumbuhlah keleluasaan dan keterbukaan untuk tumbuh sesuai tuju. Untuk diri dan seisinya; yang dalamnya ialah kehidupan itu sendiri, tak pernah selesai dijelajahi. Sebetulnya, aku tidak tahu apa yang perlu aku katakan di sini. Tapi, aku tahu kau punya penderitaan yang tidak kau perlihatkan. Aku mengerti, pada masa-masa tertentu itu kau ingin menyembunyikan dirimu sendiri dari sekitar. Kau tidak perlu malu. Kau tidak aneh. Kadang, itulah yang diperlukan ketika kau sedang terbentuk, dinding kepalamu seperti dipukuli rangkaian kejadian yang membuatmu mempertanyakan banyak hal, untuk menciptakan susunan aksi yang akan kau jalani selanjutnya. Aku harap, kau punya kesabaran membentuk hidup yang kau kehendaki, membangun diri yang akan kau hidupi. Tentang Penulis: KAU SEDANG TERBENTUK adalah buku nonfiksi ketiga setelah KAMU GAK SENDIRI dan DUDUK DULU yang berhasil membuat banyak pembaca merasa tidak sendirian lagi. Ini, sekaligus buku kesepuluhnya di Gradien Mediatama setelah novel tunggal MANUSIA & BADAINYA, EGOSENTRIS, dan PARADIGMA, novel kolaborasi KALA, AMOR FATI, dan 25 JAM, serta prosa tunggal SADDHA. Buku-buku yang lain sedang menanti untuk terjadi. Informasi Tambahan Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Maret 2023
Details
  • Jumlah Halaman

    220

    Penerbit

    Gradien Mediatama

  • Tanggal Terbit

    10 Apr, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786022082460

Similar Books