Buku Kambing Gembrong Plasma Nutfah Bali Yang Terancam Punah - Karya W Sayang Yupardhi
s
Book 5

Kambing Gembrong Plasma Nutfah Bali Yang Terancam Punah

Reviews (0 / 5)

by W. Sayang Yupardhi

About this edition
Buku ini menyajikan hasil temuan kambing gembrong di Karangasem, yang belum lama dikembangbiakkan bahkan cenderung diabaikan karena umumnya orang belum mengetahui keunikan dan potensinya. Kambing gembrong tergolong ke dalam kambing lokal Indonesia yang telah dibudidayakan secara turun-temurun, sehingga menjadi kekayaan sumber daya genetik ternak lokal Indonesia. Kambing Gembrong mempunyai bentuk fisik yang unik jika dibandingkan dengan kambing asli dan kambing lokal lain. Kambing ini memiliki bulu yang lebat dan panjang menutupi seluruh badannya, mulai dari kepala hingga kaki. Sinopsis Kambing Gembrong merupakan salah satu jenis kambing lokal yang berbulu panjang, yang berbeda dengan kambing Kacang ataupun kambing Peranakan Etawah (PE). Kambing Gembrong awalnya hanya ditemukan di Bali. Kambing ini merupakan salah satu plasma nutfah unik lokal yang jumlahnya sangat terbatas dengan kategori populasi terancam. Sebagai ternak dengan populasi sangat terbatas bahkan bisa dikatakan langka, kambing jenis ini perlu mendapatkan perlindungan. Kambing Gembrong awalnya dijumpai di kawasan Bali bagian Timur, yaitu Kabupaten Karangasem yang dipelihara oleh petani/peternak secara ekstensif (tidak dikandangkan) atau dikandangkan dengan kandang yang sangat sederhana. Saat ini populasi kambing Gembrong dari tahun ke tahun terus mengalami penurunan, apalagi manfaat dari Bulu yang panjang sebagai umpan untuk memancing sudah semakin kurang diminati. Dengan demikian secara ekonomis nilai dari bulu yang panjang juga semakin berkurang. Peminat terhadap keberadaan kambing Gembrong baik masyarakat maupun Pemda setempat menjadi semakin berkurang dari waktu ke waktu. Keterangan Jumlah Halaman : 82 Penerbit : Udayana University Press Tanggal Terbit : 7 Sep 2015 Berat : 0.2000 kg ISBN : 9786022940159 Lebar : 15 cm Bahasa : Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Udayana University Press

  • Tanggal Terbit

    06 Sep, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books