Buku Jaminan Hak Tanggungan - Karya Dr Rio Christiawan, S H M Hum M Kn , Dr Januar Agung Saputera S H M H M M
s
Book 5

Jaminan Hak Tanggungan

Reviews (0 / 5)

by Dr. Rio Christiawan, S.H. M.Hum. M.Kn. ,   Dr. Januar Agung Saputera S.H. M.H. M.M.

About this edition
Per definisi, hak tanggungan adalah hak jaminan yang dibebankan pada hak atas tanah sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria, berikut atau tidak berikut benda-benda lain yang merupakan satu kesatuan dengan tanah itu, untuk pelunasan utang tertentu, yang memberikan kedudukan yang diutamakan kepada kreditur tertentu terhadap kreditur-kreditur lain. Hak atas tanah yang dapat dibebani hak tanggungan adalah hak milik, hak guna usaha, dan hak guna bangunan. Selain itu, hak pakai atas tanah negara yang menurut ketentuan yang berlaku wajib didaftar dan menurut sifatnya dapat dipindahtangankan dapat juga dibebani hak tanggungan. Buku berjudul Jaminan Hak Tanggungan berisi pemahaman akan jaminan hak tanggungan, yang selain diperlukan oleh mahasiswa, baik di tingkat sarjana maupun pascasarjana, juga diperlukan oleh berbagai pemangku kepentingan, di antaranya bankir, kalangan bisnis, pengusaha, praktisi hukum, hingga masyarakat pada umumnya. Buku Jaminan Hak Tanggungan yang disusun secara aplikatif, dapat diterapkan dalam ekosistem bisnis di Indonesia. Terutama diharapkan banyak solusi-solusi persoalan jaminan lahir dengan adanya buku referensi ini. Tujuan lainnya adalah dengan adanya referensi yang disusun secara komprehensif, maka buku ini dapat mengawal keberlangsungan perekonomian di seluruh Indonesia, sehingga perekonomian di Indonesia dapat lebih maju. Hadirnya buku ini dapat menjadi referensi yang menghindarkan ekosistem bisnis Indonesia dari sengketa dan perselisihan akibat perjanjian persoalan jaminan, khususnya hak tanggungan.
Details

Similar Books