Buku Inspirasi Feng Shui: Buang - Pindah - Tambah - Karya Dewi Mariana
s
Book 5

Inspirasi Feng Shui: Buang - Pindah - Tambah

Reviews (0 / 5)

by Dewi Mariana

About this edition
INSPIRASI FENG SHUI buang "¢ pindah "¢ tambah Merupakan buku inspirasi dasar yang diperlukan bagi yang ingin menerapkan Feng Shui dengan menggunakan benda sehari-hari, yang pada umumnya dimiliki oleh setiap orang. Buku ini dibuat untuk menunjukkan bahwa penerapan Feng Shui tidak berarti hanya dapat dilakukan dengan menggunakan benda-benda Feng Shui. Karena, Feng Shui itu untuk semua orang. Pendekatan utama yang digunakan untuk penempatan benda-benda sehari-hari dalam buku ini terutama menggunakan metode Bintang Bergerak atau Flying Stars, namun tidak tertutup kemungkinan penempatan tersebut dilakukan dengan menggunakan metode lain. Hal terpenting dalam penempatan benda-benda tersebut adalah mengetahui mana sektor baik dan buruk untuk ditingkatkan dan dikoreksi. Dari judul buku, terlihat adanya 3 tindakan yang dapat dilakukan dalam penerapan Feng Shui menggunakan benda sehari-hari. Buang, merupakan tindakan pertama untuk menghilangkan dahulu clutter yang merupakan musuh utama dalam Feng Shui. Pindah dan tambah, merupakan 2 tindakan yang dapat dilakukan sebagai lanjutan untuk meningkatkan keharmonisan energi dalam ruang. Selling Point: Semua disajikan dalam penjelasan pendek beserta ilustrasi foto-foto yang diharapkan dapat mempermudah pembaca untuk mengerti dan menerapkannya secara optimal. Penulisnya, Ar. Dewi Mariana, S.T., M.T., IAI, arsitek dan praktisi Feng Shui, sejak tahun 1999, juga konsultan arsitektur & Feng Shui, Dosen Program Studi Sarjana Arsitektur, Universitas Katolik Parahyangan, Bandung, anggota profesional Ikatan Arsitek Indonesia-Jawa Barat, Alumnus Singapore Feng Shui Centre, Singapura; Raymond Lo Feng Shui School, Hong Kong; Harmony Astrology, Singapura; Master Mas International, Thailand. Penulis jurnal, 2 buku serial Feng Shui: Air, Angin, dan Napas Naga, 3 buku serial Perspektif Feng Shui Kontemporer & serial Inspirasi Feng Shui. Informasi Tambahan: #fengshui #inspirasifengshui #fengshuiuntuksemuaorang #energi #harmonis #kebahagiaan #keberuntungan #kemakmuran #kesehatan #dewimariana #arsitek #konsultanfengshui #praktisifengshui #fengshuiindonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    208

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    30 Dec, 2022

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230037306

Similar Books