Buku Inkuiri-Menantang Diri Belajar Ke Luar Negeri - Karya Yudi Sastroredjo
s
Book 5

Inkuiri-Menantang Diri Belajar Ke Luar Negeri

Reviews (0 / 5)

by Yudi Sastroredjo

About this edition
Sebuah buku yang diiringi karya ilustrasi, berisi 9 kecakapan yang dibutuhkan dalam era global saat ini. Disisipi dengan story yang menginspirasi dari kejadian yang benar-benar terjadi. Mengajak kita menjadi "seniman" yang mampu mengubah hambatan menjadi tantangan. Menjadikan kita penyelidik kreatif yang fokus pada solusi. Untuk selalu tertawa geli dalam segala proses agar tidak berhenti terlalu dini. Hey inquirers, don't quite too early! Buku Inkuiri: Menantang Diri Belajar Keluar Negeri karya Yudi Sastroredjo merupakan buku yang berisi tentang kisah teman-teman dari penulis buku ini yang ke luar negeri melalui beasiswa, mulai dari masalah yang dihadapi ketika akan berangkat ke luar negeri hingga masalah yang dihadapi di negara lain. Buku ini juga menyediakan banyak kata-kata motivasi dan penyemangat yang akan membuat kita tertarik untuk menimba ilmu di luar negeri. Selain itu, di buku ini juga memberikan beberapa dampak dan masalah ketika sekolah di luar negeri beserta solusinya. "Tidak ada kesalahan dan kegagalan, yang ada hanyalah pelajaran-pelajaran. Kelemahan terbesar terletak pada keputusasaan. Cara terbaik menghadapinya adalah mencobanya lagi dan lagi. Sesuatu yang tidak berjalan sesuai rencana bukanlah kesia-siaan. Kesalahan dan kegagalan menuntun kita kepada jalan baru." "Orang yang paling bertanggung jawab dengan tujuan kita adalah diri kita sendiri. Oleh karena itu, mimpi kita adalah tanggung jawab kita masing-masing! Jadi sepatutnya kita bergantung kepada diri sendiri untuk mencapai dan menggapainya. Karena satu-satunya kendaraan dalam perjalanan mencapai tujuan hidup kita adalah diri kita sendiri."
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Tiga Serangkai

  • Tanggal Terbit

    19 Sep, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books