Buku Ini Cinta, Ndut! - Karya @andhyrama
s
Book 5

Ini Cinta, Ndut!

Reviews (0 / 5)

by @andhyrama

About this edition
PROLOG Hidup ini sama sekali enggak adil. Masa, sih, aku si gadis lucu nan imut ini mendapatkan anugerah kelebihan lemak? Oh, ya, namaku Abel. Aku sedang penasaran, kenapa sih aku gendut? Kata Bunda, itu karena aku banyak makan. Iya, sih, aku suka enggak sadar kalau udah abis tiga piring. Kalau kata Ayah, itu karena keturunan. Ini juga benar, kalau kami bejejeran kayak kumpulan toren air. Lah, kalau kata teman-temannku, itu karena kutukan. Benar-benar jahat! Masa lemak-lemak indah di tubuh molekku hasil kutukan? Mereka kalau ngomong suka begitu, pedas dan penuh hinaan. Terus, aku penasaran kalau cewek yang ideal itu kayak apa? Kata Bunda, cewek itu yang penting pintar. Kata Ayah, cewek itu yang penting baik. Nah, kalau kata teman- teman, cewek itu yang penting cantik. Kalau bicara cantik, teman-temanku sepakat kalau cantik itu harus langsing! Benar-benar pilih kasih! Masa pipi tembamku yang kayak puding ini enggak cantik juga? Mereka kalau ngomong suka begitu, kejam dan penuh sindiran. Sekarang, aku sedang bercermin di depan lemari besar di kamarku. Aku berkacak pinggang dan memandang diriku sambil cemberut. Aku sebal. "Kamu jahat!" pekikku pada cermin. "Masa badanku enggak kelihatan semua di cermin ini! Bunda! Aku mau cermin yang lebih gede!" "Kalau ngaca mundur tiga langkah biar kelihatan semua, Sayang!" balas Bunda yang kurasa ada di dapur. Aku mundur tiga langkah. "Oh, iya, kelihatan semua kapal Titanic-nya." Sekarang, waktunya berangkat sekolah. Tas isinya udah lengkap. Perut udah keiisi penuh. Dompet udah tebel. Apa yang kurang? Oh, ya kuping. Kupijat-pijat kupingku agar siap menerima jutaan ejekan yang akan segera terlontar ke arahku. Informasi Tambahan Judul: Ini Cinta, Ndut! Penulis: @andhyrama Penerbit: C-Klik Media ISBN: 978-623-357-069-5 Dimensi: 13 cm x 19 cm Halaman: 302 hlm/SC Berat: 210 g
Details
  • Jumlah Halaman

    302

    Penerbit

    C-Klik Media

  • Tanggal Terbit

    06 Feb, 2023

    Penulis
    @andhyrama
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786233570695

Similar Books