Buku Informatika untuk Siswa SMA/MA Kelas 12 - Karya Sadiman
s
Book 5

Informatika untuk Siswa SMA/MA Kelas 12

Reviews (0 / 5)

by Sadiman

About this edition
Buku untuk Kelas 12 ini terdiri atas tujuh bab yang disusun berdasarkan kurikulum K-13 yang telah diberlakukan sejak tahun 2020. Adapun ketujuh bab tersebut di antaranya (1) Kualitas Program, (2) Pengujian Program Komputer, (3) Aspek Legal dari TIK, (4) Hukum dan Etik Internasional, (5) Manfaat TIK dalam Kehidupan Sehari-hari, (6) Berpikir Komputasional, dan (7) Penerapan TIK dalam Berbagai Bidang Kehidupan. Setiap bab mencakup berbagai aktivitas yang bertujuan agar siswa dapat melakukannya secara maksimum. Selain itu, siswa juga dapat melakukan praktik pada setiap materi, baik secara mandiri maupun berkelompok bersama teman-temannya di kelas. Hal ini karena perlu adanya kerja sama dan sikap sosial yang dikembangkan, selain kemampuan pengetahuan dan keterampilan. Salah satu kemampuan yang diidentifikasi menjadi kemampuan dasar yang sangat diperlukan dalam dunia kerja di abad 21 adalah kemampuan memecahkan masalah kompleks. Informatika merupakan salah satu disiplin ilmu yang berfungsi untuk mengembangkan kemampuan berpikir manusia dalam mengatasi persoalan-persoalan yang semakin kompleks. Tatanan materi pengetahuan informatika digambarkan seperti struktur suatu bangunan, di mana berpikir komputasional (Computational Thinking) menjadi fondasi bangunan sebagai landasan berpikir yang menopang pengetahuan informatika. Bangunan tersebut memiliki lima pilar yaitu Sistem Komputer, Jaringan Komputer, Analisis dan Sains Data, Algoritma Pemrograman, serta Aspek sosial TIK-informatika. Di tingkat SMA/MA, tema utama informatika adalah Computer Science, di mana peserta didik mendapat landasan dalam bidang informatika (ilmu komputer) yang lebih konseptual.
Details
  • Jumlah Halaman

    240

    Penerbit

    Yrama Widya

  • Tanggal Terbit

    09 Apr, 2023

    Penulis
    Sadiman
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232051362

Similar Books