Buku Ilmu Tasawuf - Karya Zaprulkhan
s
Book 5

Ilmu Tasawuf

Reviews (0 / 5)

by Zaprulkhan

About this edition
Sebagaimana judulnya, Ilmu Tasawuf: Sebuah Kajian Tematik, buku ini mengeksplorasi pernak-pernik wacana ilmu tasawuf secara tematik yang mencakup Tasawuf dan Ruang Lingkupnya, Maqamat wa Ahwal, Hubungan Mursyid dan Murid, Tasawuf Amali: Tarekat-Tarekat Sufistik, Tasawuf Akhlaki Imam Al-Ghazali, Tasawuf Falsafi Ibn Arabi, Metode Tasawuf Cinta Jalaluddin Rumi, Rekonstruksi Tasawuf Moderat Said Nursi, Rekonstruksi Tasawuf Moderat Hamka, Signifikansi Tasawuf Moderat Bagi Masyarakat Kontemporer, dan Sekilas Biografi 25 Para Tokoh Sufi. Buku ini dapat digunakan bagi para mahasiswa dalam setiap fakultas pada Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAI), seperti UIN, IAIN, STAIN, dan Perguruan Tinggi lainnya yang bernapaskan studi Islam. Tasawuf adalah ilmu dalam agama Islam yang berfokus menjauhi hal-hal duniawi. Istilah tasawuf berasal dari bahasa Arab dari kata "tashowwafa - yatashowwafu - tashowwuf" mengandung makna (menjadi) berbulu yang banyak, yakni menjadi seorang sufi atau menyerupainya dengan ciri khas pakaiannya terbuat dari bulu domba/wol. Meski pada praktik nyatanya tidak semua sufi mengenakan pakaian berbahan wol. Menurut berbagai pendapat, nama sufi memiliki makna dan arti kesucian (shafa) hati dan kebersihan tindakan. Sehingga bisa disimpulkan sufi dianggap orang yang memiliki hati suci dan bersih dalam tindakan. Judul : Ilmu Tasawuf Penulis : Zaprulkhan Rating : Semua Umur Penerbit : Rajawali Press Tanggal Terbit: 4 Februari 2016 Tebal: 378 halaman ISBN: 9789797699048 Berat: 436 gram Dimensi: 23 cm x 15.5 cm
Details
  • Jumlah Halaman

    378

    Penerbit

    Rajawali Press

  • Tanggal Terbit

    03 Feb, 2016

    Penulis
    Zaprulkhan
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789797699048

Similar Books