Buku I Found You 1991 - Karya Usbatun Shaliha
s
Book 5

I Found You 1991

Reviews (0 / 5)

by Usbatun Shaliha

About this edition
Pernah terbayang menemukan mesin waktu? Atau terlempar ke masa lalu? Atau hidup di masa kini adalah hasil reinkarnasi? Cerita ini tentang Akhtar yang terlempar ke 1991 setelah mengalami kecelakaan motor. Di sana Akhtar kemudian bertemu dengan kedua orang tuanya sewaktu remaja. Di sana juga ia melawan takdir. jatuh cinta kepada seorang gadis. Pada akhirnya. Akhtar harus memilih, tetap di tahun 1991 dengan gadis yang dicintainya atau kembali ke tahun 2020 dan melanjutkan hidup? Sepenggal isi buku : Filosofi yang Aneh Namanya, Akhtar Malik Alexander. Pemuda tampan bertubuh jangkung sekaligus pemimpin utama SMA Taruna Jaya Prawira itu, kini terlihat berada di lapangan basket, dekat pertokoan elite di jalan Panglima Polim. Meski sudah terengah lelah, cowok itu terus-menerus melempar bola basket di tangannya hingga membentur ring keras sekali. Yah, sore ini dia sedang bersama teman-temannya dari luar sekolah untuk bermain basket bareng. Dia memang populer dan memiliki lingkup pertemanan yang luas. "Tar, oper-oper!!" Raja mengangkat tangannya tinggi-tinggi, meminta operan bola. Akhtar melirik sesaat, kemudian melempar bola ke arah Raja dengan teknik bounce pass, karena jaraknya dengan Raja cukup jauh. Raja menguasai bola kali ini. Sementara itu, Akhtar berlari mendekat ke ring, dan mengangkat kedua tangannya tinggi agar Raja memberi operan bola. "Tar, gantian! Gue yang masuk," seru Karrel sambil berlari ke lapangan. Akhtar menurut. Ia keluar dari lapangan dan menghampiri Retha. "Sok pinter banget anjir, baca buku mulu dari tadi." Tahun Terbit: Cetakan I, Maret 2023
Details
  • Jumlah Halaman

    416

    Penerbit

    Bukune

  • Tanggal Terbit

    23 May, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786022204930

Similar Books