Buku Hukum Perkawinan Beda Agama Dalam Teori & Praktiknya Di Indonesia - Karya Sirman Dahwal
s
Book 5

Hukum Perkawinan Beda Agama Dalam Teori & Praktiknya Di Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Sirman Dahwal

About this edition
Tulisan ini mengkaji peraturan-peraturan hukum yang berkaitan dengan masalah perkawinan, khususnya yang berkenaan dengan hukum perkawinan beda agama dan didukung dengan fakta fenomena-fenomena empirik di lapangan masih terjadinya perkawinan beda agama di tengah-tengah masyarakat yang telah terpola dalam kehidupan lembaga hukum perkawinan di Indonesia, juga menjadi salah satu alasan ditulisnya masalah ini, di samping alasan-alasan teknis lainnya. Sistematika penulisan ini dibagi menjadi 8 (delapan) bab. Bab kesatu diuraikan tentang latar belakang. Bab kedua tentang kerangka teoritik, yang masing-masing menguraikan landasan teori yang dipakai dalam membahas dan mengkaji hukum perkawinan beda agama. Bab ketiga diuraikan tentang Pengaturan Perkawinan Beda Agama. Bab keempat diuraikan tentang Hukum Perkawinan Beda Agama menurut agama-agama. Bab kelima diuraikan tentang Praktik Perkawinan Beda Agama di Indonesia, yang meliputi: (i) Perkawinan Beda Agama berdasarkan Penetapan Pengadilan dan Yurisprudensi Mahkamah Agung Republik Indonesia, (ii) Perkawinan Beda Agama yang dilaksanakan di luar negeri dan akibat hukumnya, meliputi: (a) Akibat hukum perkawinan yang dilaksanakan di luar negeri, (b) Akibat hukum perkawinan yang tidak dicatatkan, (iii) Perkawinan Beda Agama dengan cara penundukan hukum sepihak. Bab keenam diuraikan tentang sahnya Perkawinan Beda Agama ditinjau dari Undang-undang Perkawinan Nomor 1 Tahun 1974, dan Bab ketujuh diuraikan tentang upaya hukum yang dapat dilakukan apabila pasangan perkawinan beda agama mengalami penolakan oleh kantor catatan sipil, kantor urusan agama, dan pengadilan. Terakhir Bab kedelapan dimuat beberapa kesimpulan dan saran.
Details
  • Jumlah Halaman

    288

    Penerbit

    Penerbit Mandar Maju

  • Tanggal Terbit

    20 Jan, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789795384502

Similar Books