Buku HOS Tjokroaminoto - Karya Sayyidah Mawani
s
Book 5

HOS Tjokroaminoto

Reviews (0 / 5)

by Sayyidah Mawani

About this edition
Bernama lengkap Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto, pahlawan nasional sekarang lebih dikenal dengan nama H.O.S Cokroaminoto, lahir di Desa Bukur, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, 16 Agustus 1882. Beliau merupakan seorang pemimpin salah satu organisasi yaitu Sarekat Islam (SI). Beliau kemudian meninggal pada umur 52 tahun yaitu tanggal 17 Desember 1934 di Yogyakarta. Tjokroaminoto adalah anak kedua dari 12 bersaudara dari ayah bernama R.M. Tjokroamiseno, salah seorang pejabat pemerintahan pada saat itu. Kakeknya, R.M. Adipati Tjokronegoro, pernah juga menjabat sebagai Bupati Ponorogo. Tjokroaminoto adalah salah satu pelopor pergerakan di indonesia dan sebagai guru para pemimpin-pemimpin besar di indonesia. Tjokroaminoto, seorang pribumi dengan banyak gelar yang bersandang pada dirinya. Meneladani kisah hidup Tjokroaminoto adalah suatu keharusan serta cara lain dalam melihat kembali sejarah bangsa Indonesia. Tjokroaminoto dengan sekelumit pemikirannya, mampu menghadirkan penggambaran negara yang madani. Tokoh besar ini telah menjadi panutan bagi banyak orang. Di dalam dirinya bersemayam jiwa ksatria yang tak mengenal janji dan pamrih. Meneladani Tjokroaminoto adalah meneladani sejarah Indonesia. Pendidikan adalah langkah awal diambil seorang Tjokroaminoto untuk membebaskan masyarakat pribumi dari belenggu penjajahan. Islam dan Sosialisme menjadi landasan dari keseluruhan proses tersebut. lalu masih relevankah konsep pemikiran Tjokroaminoto bagi negara yang telah jauh berkembang? Buku ini mengulas balik perjalanan hidup seorang HOS Tjokroaminoto, salah satu tokoh besar pendiri bangsa. Meneladani Tjokroaminoto untuk menemukan kembali esensi dari didirikannya bangsa Indonesia. Detail Produk Penulis: Sayyidah Mawani Penerbit: Sociality ISBN: 9786026673596 Terbit: 18 Desember 2017 Halaman: 197 Halaman Lebar: 14 cm Berat: 0.17 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Sociality

  • Tanggal Terbit

    17 Dec, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books