Buku His Dark Materials#1: The Golden Compass (Kompas Emas) - Karya Philip Pullman
s
Book 5

His Dark Materials#1: The Golden Compass (Kompas Emas)

Reviews (0 / 5)

by Philip Pullman

About this edition
Novel fantasi ini menceritakan petulangan Lyra Belacqua dalam mencari teman-temannya yang hilang, ayahnya yang dipenjara, Lord Asriel, dimana yang melakukan eksperimen terhadap materi misterius bernama Debu. Edisi Inggris buku ini berjudul Northern Lights, sedangkan di Amerika Utara diganti dengan The Golden Compass. Pemenang Carnegie Medal 1996 Kisah diawali dengan tokoh utama Lyra Belacqua yang dengan diam-diam masuk dan bersembunyi dalam Ruang Rehat para Cendekiawan yang terlarang, meskipun menghadapi penolakan dæmonnya, Pantalaimon----manifestasi jiwa yang bisa berubah bentuk, sebelum manusianya akil balig. Pada saat inilah Lyra melihat Master Jordan meracuni tokay yang akan dihidangkan untuk pamannya, Lord Asriel. Segera setelah Lord Asriel datang, Lyra segera mencegah pamannya meminum tokay tersebut dan memperingatkannya. Alih-alih menghukum Lyra, Lord Asriel memerintahkan Lyra untuk memata-matai Master dan tamu lainnya selama pertemuan. Pada pertemuan tersebutlah Lyra mendengar tentang Debu, suatu partikel dasar aneh yang terutama bereaksi pada orang dewasa; serta dugaan sebuah kota di Aurora. Segera setelah pertemuan Lord Asriel melanjutkan penelitian ke Kutub Utara dan Lyra melanjutkan pembelajarannya di Akademi Jordan. Ketika temannya, Roger, lenyap, Lyra dan dæmon-nya, Pantalaimon, bertekad menemukannya. Pencarian itu membawa mereka ke alam Utara yang dahsyat, muram tapi menakjubkan, tempat beruang-beruang berbaju besi menguasai dunia es dan ratu-ratu penyihir beterbangan di langit yang membeku---serta tempat sekelompok ilmuwan melakukan eksperimen mengerikan. Lyra berhasil melalui berbagai kengerian ini, tapi sesuatu yang lebih berbahaya menunggunya---sesuatu yang tak pernah terbayangkan olehnya"¦. Philip Pullman CBE, FRSL lahir 19 Oktober 1946 merupakan penulis English dari Norwich. Dia adalah penulis buku, termasuklah trilogi novel, His Dark Materials, dan biografi fiksi Jesus, The Good Man Jesus and the Scoundrel Christ.
Details
  • Jumlah Halaman

    492

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    29 Apr, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG154867

Similar Books