Buku Harga Sebuah Percaya - Karya Tere Liye
s
Book 5

Harga Sebuah Percaya

Reviews (0 / 5)

by Tere Liye

About this edition
"Pecinta sejati tidak akan pernah menyerah sebelum kematian itu sendiri datang menjemput dirinya" Percayalah pada kalimat bijak itu. Hanya itu yang perlu dilakukan. Sisanya, biarlah waktu yang menyelesaikan bagiannya. Maka, kau akan mendapatkan hadiah terindah atau cinta sejatimu. Percayalah! Ini adalah kisah tentang Jim, dari Kisah Sang Penandai, yang terpilih untuk mengguratkan cerita tentang berdamai dengan masa lalu. Ia pun harus menyelesaikan pahit-getir perjalanannya, apa pun harganya! Karena sungguh kita membutuhkan dongeng ini. Buku novel "Harga Sebuah Percaya" ini adalah salah satu karya dari penulis Tere Liye. Novel ini mengangkat tema percintaan dan kesengsaraan dari seorang pemuda yang bernama Jim atas cinta pertamanya yakni Nayla. Untuk para pecinta novel terutama kisah romantis, buku ini pasti sangat menarik untuk dibaca karena cerita dikemas dengan ringkas dan mudah dimengerti. Penggambaran setiap tokoh kuat dan suasana yang ada dalam buku seakan dapat dirasakan juga oleh pembaca. Tidak seperti buku novel lainnya yang umumnya diceritakan melalui awal mula mereka bertemu, kisah ini diawali dengan cara yang tidak biasa. Cerita akan diawali dengan kata perpisahan. Jim sudah sejak kecil amat percaya bahwa setiap kehidupan ditakdirkan memiliki satu cinta sejati. Namun, percaya saja tidak cukup. Kita tentu harus berusaha dan melakukan sebuah tindakan untuk memiliki cinta sejati, bukan hanya sekedar melalui sebuah perasaan saja.
Details
  • Jumlah Halaman

    298

    Penerbit

    Penerbit Republika

  • Tanggal Terbit

    06 Aug, 2017

    Penulis
    Tere Liye
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786029474121

Similar Books