Buku Halo, Semua! (Hi Everyone) - Karya Yoon Yeo-Rim
s
Book 5

Halo, Semua! (Hi Everyone)

Reviews (0 / 5)

by Yoon Yeo-Rim

About this edition
Proses tumbuh kembang anak adalah masa-masa yang paling berharga. Pasalnya, pada masa ini si Kecil akan mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat. Mulai dari segi pertumbuhan seperti tinggi badan yang meningkat maupun berat badan yang meningkat, kemampuan kognitif, kemampuan bahasa hingga kemampuan sosialnya. Dalam proses menumbuhkan kepribadian yang positif ini, keluarga menjadi faktor pendorong utama. Keluarga sangat menentukan masa depan kepribadian dalam membentuk jiwa dan kebiasaan seorang anak. Anak akan tumbuh menjadi orang yang percaya diri apabila orang tua membentuk dan mengajarkan wujud dari rasa percaya diri tersebut. Pun anak akan menjadi orang yang penyayang jika orang tua maupun anggota keluarga lainnya mengenalkan dan membiasakan anak untuk memiliki rasa kasih sayang. Ketika orang tua mengajarkan dan memberikan contoh sopan santun, maka kelak anak dapat berkomunikasi dan berinteraksi dengan baik serta bisa menghargai dan menghormati orang lain. Peranan orang tua sungguh penting dalam menumbuhkan kepribadian positif pada anak.Untuk itu, diperlukan pengajaran anak dengan contoh yang konkrit dan menjadi panutan yang positif bagi anak, serta selalu mengawasi dan senantiasa menanamkan kejujuran dan kedisiplinan. Buku Halo, Semua! (Hi Everyone) dapat menjadi salah satu media pengajaran dalam tumbuh kembang bagi anak menjadi pribadi yang ceria dan positif. Disertai dengan gambar ilustrasi yang menggemaskan, orang tua dapat mulai untuk mengajarkan nilai-nilai positif yang terdapat dalam buku ini. Sinopsis Buku Aku sayang Ayah dan Ibu yang juga menyayangiku. Aku suka nenek tetangga yang tersenyum kepadaku. Aku juga suka bibi penjual buah yang memberiku buah. Halo, Semua! (Hi Everyone) mengajari anak-anak menjadi pribadi yang ceria dan positif.
Details
  • Jumlah Halaman

    32

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    04 Mar, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020381800

Similar Books