Buku Halo Balita Sali Saliha: Aku Bisa Bersyahadat (Boardbook) - Karya Beby Haryanti Dewi
s
Book 5

Halo Balita Sali Saliha: Aku Bisa Bersyahadat (Boardbook)

Reviews (0 / 5)

by Beby Haryanti Dewi

About this edition
"Asyhadu allaa ilaaha illallaah, wa asyhadu anna muhammadar rasuulullaah..." Itulah bunyi syahadat! Setiap hari, Sali juga mengucapkan syahadat. Dalam azan, bersyahadat. Dalam shalat juga bersyahadat. Wah, senangnyaaaa... Sali bisa bersyahadat! Buku ini ditujukan untuk pembaca anak-anak berusia 3-5 tahun. Didesain dengan cover warna blok yang menarik perhatian, buku ini diharapkan dapat meningkatkan semangat baca anak-anak dengan tetap mengajarkan hal-hal positif kepada mereka. DUA kalimat syahadat (syahadatain) adalah pilar pertama dalam Islam. Ia yang menjadi pembeda seseorang beriman dan tidak. Ia juga menjadi asas dari lima rukun Islam. Selain itu, syahadatain juga sebagai ruh, inti dan landasan seluruh ajaran Islam. Sangat penting untuk menanamkan nilai keimanan pada anak-anak kita sejak kecil. Karena masa anak-anak adalah momentum berharga mendapatkan maklumat awal tentang hakikat kehidupan, tentang dari mana manusia berasal, untuk apa manusia diciptakan dan kemana manusia setelah meninggalkan dunia. Sebelum mengajari anak tentang ilmu pengetahuan dan ilmu "alat" lainnya, hal pertama yang harus kita sampaikan kepada anak-anak adalah konsep tentang syahadatain. Karena ini adalah kebutuhan dasar untuk mereka. Maka mengemas pemahaman mendasar tentang syahadatain dengan cantik, menarik, sederhana namun mudah dipahami oleh mereka sangat dibutuhkan. Secara etimologi, syahadat berasal dari kata bahasa Arab yaitu syahida yang artinya "ia telah menyaksikan". Kalimat itu dalam syariat Islam adalah sebuah pernyataan kepercayaan sekaligus pengakuan akan keesaan Tuhan (Allah) dan Muhammad sebagai rasul-Nya.
Details
  • Jumlah Halaman

    20

    Penerbit

    Mizan Publishing

  • Tanggal Terbit

    19 Mar, 2004

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786024720971

Similar Books