Buku Gus Dur : Jejak Bijak Sang Guru Bangsa - Karya Anom Whani Wicaksana
s
Book 5

Gus Dur : Jejak Bijak Sang Guru Bangsa

Reviews (0 / 5)

by Anom Whani Wicaksana

About this edition
KH Abdurrahman Wahid atau yang akrab dengan panggilan Gus Dur lahir dari keluarga kyai di Jombang, Jawa Timur. la adalah sosok yang fenomenal. la dikenal sebagai tokoh yang langka, unik, dan dikagumi oleh banyak kalangan dari dalam maupun luar negeri. Meskipun berasal dari keluarga kiai yang terpandang, sosok KH. Abdurahman Wahid atau kerap dipanggil Gus Dur, begitu memasyarakat dan sederhana. Lihat saja cara berpenampilannya semasa hidup yang jauh dari kesan "˜wah' alias mewah. Beliau memang sudah almarhum, tetapi gagasan atau pemikiran-pemikirannya yang cemerlang masih terus dikenang dan dibukukan. la tidak hanya dikenal di kalangan NU dan para politikus melainkan juga oleh masyarakat luas. la juga dikenal sebagai sosok yang kontroversial lantaran pemikiran-pemikirannya. Gus Dur adalah tokoh intelektual yang punya cakrawala luas. la sangat gigih mempromosikan pluralisme. Untuk upayanya menggulirkan dialog antar agama, ia menerima banyak penghargaan internasional. Di era reformasi, Gus Dur mendirikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan setelah Pemilu 1999 ia terpilih sebagai Presiden Rl. Pada 2001 ia digantikan oleh Megawati Soekarnoputri. Banyak hal yang bisa dikupas dari Gus Dur. la adalah orang yang humoris, rendah hati, logis, berani berbeda, dan murah hati. la juga senang membaca, menyukai musik klasik, dan menggemari sepak bola. Penulis: Anom Whani Wicaksana Penerbit: Mitra Media Nusantara Halaman: 154
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Mitra Media Nusantara Cv

  • Tanggal Terbit

    26 Oct, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books