Buku Good Corporate Governance - Karya Rusdiyanto S E M Ak
s
Book 5

Good Corporate Governance

Reviews (0 / 5)

by Rusdiyanto S.E.M.Ak

About this edition
Tata Kelola Perusahaan (corporate governance) adalah rangkaian proses, kebiasaan, kebijakan, aturan, dan institusi yang mempengaruhi pengarahan, pengelolaan, serta pengontrolan suatu perusahaan atau korporasi. Tata kelola perusahaan juga mencakup hubungan antara para pemangku kepentingan (stakeholder) yang terlibat serta tujuan pengelolaan perusahaan. Pihak-pihak utama dalam tata kelola perusahaan adalah pemegang saham, manajemen, dan dewan direksi. Pemangku kepentingan lainnya termasuk karyawan, pemasok, pelanggan, bank dan kreditor lain, regulator, lingkungan, serta masyarakat luas. Tata kelola perusahaan adalah suatu subjek yang memiliki banyak aspek. Salah satu topik utama dalam tata kelola perusahaan adalah menyangkut masalah akuntabilitas dan tanggung jawab mandat, khususnya implementasi pedoman dan mekanisme untuk memastikan perilaku yang baik dan melindungi kepentingan pemegang saham. Fokus utama lain adalah efisiensi ekonomi yang menyatakan bahwa sistem tata kelola perusahaan harus ditujukan untuk mengoptimalisasi hasil ekonomi, dengan penekanan kuat pada kesejahteraan para pemegang saham. Prinsip-prinsip GCG dalam Islam harus sejalan dengan unsur tauhid, taqwa dan ridha, ekuilibrium, dan kemaslahatan. Penerapan aspek transparansi dalam perbankan syariah sangat penting, dengan prinsip ini bisa dipastikan perbankan syariah telah memenuhi kewajiban hukum dan peraturan. Buku ini mengulas secara singkat tentang konsep Good Corporate Governance dalam perspektif Islam, sehingga mahasiswa mampu membandingkan dan menemukan konsep yang ideal menurut prinsip islam dan menurut kebutuhan negara indonesia yang majemuk ini. Informasi Lain ISBN : 9786237060277 Lebar : 18 cm Berat : 0,25 kg Tahun terbit : 2019 Penerbit : Refika Aditama Jumlah Halaman : 244
Details
  • Jumlah Halaman

    244

    Penerbit

    Refika Aditama

  • Tanggal Terbit

    01 Oct, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786237060277

Similar Books