Buku Gerakan Pemberdayaan Petani Terpadu : Materi Ternak Sapi Potong - Karya Balai Besar Pelatihan Peternakan
s
Book 5

Gerakan Pemberdayaan Petani Terpadu : Materi Ternak Sapi Potong

Reviews (0 / 5)

by Balai Besar Pelatihan Peternakan

About this edition
Sektor peternakan memiliki peran yang cukup vital dalam perekonomian Indonesia. Tingkat konsumsi masyarakat pada produk peternakan di Indonesia cukup tinggi, seperti daging-dagingan, telur, susu, keju, dan produk lainnya. Menurut PP No. 4 tahun 2016, produk hewan adalah semua bahan yang berasal dari hewan yang masih segar dan atau telah diolah atau diproses untuk keperluan konsumsi, farmakoseutika, pertanian, hingga kegunaan lain bagi pemenuhan kebutuhan dan kemaslahatan manusia. Maka dari itu sektor ini harus didukung, salah satunya dengan terus memberikan pelatihan dan materi kepada para peternak agar Ilmu mereka terus berkembang sesuai kebutuhan jaman. Salah satu ilmu yang paling penting untuk dikuasi adalah strategi pemeliharaan sapi. Pemerliharaan sapi yang baik dan sesuai prosedur akan meningkatkan kualitas daging dan pada akhirnya akan meningkatkan keuntungan bagi para pertenak. Buku Gerakan Pemberdayaan Petani Terpadu : Materi Ternak Sapi Potong ini disusun oleh Balai Besar Pelatihan Peternakan guna mendukung Gerakan Pemberdayaan Petani Terpadu (GPPT) khususnya peningkatan produksi daging sapi potong dan menyajikan beberapa unit dan sub sub unit kompetensi yang perlu dikuasai oleh para penyuluh, petugas teknis peternakan maupun pelaku utama dan pelaku usaha peternakan sapi potong. Buku ini berisi pembahasan-pembasan berikut ini: Manajemen Pemeliharaan Ternak Sapi Potong. Pakan dan Nutrisi Makanan Ternak Sapi Potong. Reproduksi Ternak Sapi Potong. Kesehatan Ternak Sapi Potong. Pengolahan Limbah Ternak Sapi Potong.
Details

Similar Books