Buku Fun Coloring: Mewarnai Buah & Sayur + Poster - Karya Angelika
s
Book 5

Fun Coloring: Mewarnai Buah & Sayur + Poster

Reviews (0 / 5)

by Angelika

About this edition
Di era modern ini, melakukan kegiatan mengedukasi dan mengembangan kreativitas anak usia dini sangatlah penting. Pengembangan kreativitas merupakan kemampuan yang mencerminkan kelancaran dan orisinalitas dalam berpikir serta kemampuan untuk mengembangkan pemikiran dan aktivitas yang dilakukan melalui interaksi lingkungan dengan individu maupun kelompok. Menggambar dan mewarnai selain menjadi kegiatan yang menyenangkan bagi anak-anak, ternyata juga sangat bermanfaat untuk mengembangkan kreativitas mereka. Kegiatan menggambar dan mewarnai adalah hal yang penting untuk anak. Pasalnya, kegiatan ini melatih fungsi penting dalam pengembangan fisik, emosi dan kognitif anak. Kegiatan mewarnai ini dapat melatih kemampuan anak dalam menggenggam dan menggerakkan tangannya sehingga kemampuan motorik halus anak dapat terlatih. Selain itu dapat meningkatkan konsentrasi dan koordinasi mata dan tangan pada anak. Melalui kegiatan ini juga anak-anak tentunya akan menambah pengetahuan, seperti dapat mengenal berbagai macam warna, berbagai macam bentuk, dan berbagai hal lainnya. Seperti buku Fun Coloring: Mewarnai Buah & Sayur ini contohnya. Setiap hebus buah dan sayur yang ada di dalam buku ini dapat diwarnai dengan mudah. Visual gambar yang sudah diwarnai dapat dilihat pada bonus poster yang ada di dalam buku ini. Selain membantu anak saat mewarnai buku ini, poster buah dan sayur dapat dipajang di dinding kamar atau ruang belajar. Plus, informasi singkat dan fakta unik setiap buah dan sayur juga disajikan di setiap halaman buku ini. Tidak hanya itu, terdapat video tutorial mewarnai buah dan sayur yang dapat diikuti oleh anak-anak. BONUS: Big Poster Buah & Sayur!
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Cikal Aksara

  • Tanggal Terbit

    20 Apr, 2017

    Penulis
    Angelika
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books