Buku Fikih Muamalah Kontemporer - Karya Prof Dr H Abu Azam Al Hadi M Ag
s
Book 5

Fikih Muamalah Kontemporer

Reviews (0 / 5)

by Prof. Dr. H. Abu Azam Al Hadi M.Ag.

About this edition
Fikih Muamalah Kontemporer adalah suatu ilmu yang membahas mengenai aturan Allah SWT yang wajib untuk ditaati dan mengatur hubungan antar sesama manusia dalam kaitannya dengan kehartabendaan dalam bentuk transaksi-transaksi yang modern atau kekinian. Untuk itu, ilmu fikih muamalah kontemporer ini sangatlah bersifat urgen sebagai pengantar mahasiswa dan para kalangan pemerhati ekonomi Islam dalam mempelajari ekonomi Islam secara keseluruhan. Dalam konteks kekinian diperlukan suatu buku panduan dalam mendalami tentang skema, akad, konsep, dasar hukum, struktur, metodologi, aplikasi, dan problem yang terjadi di lapangan yang akan dibahas dalam buku ini dan dikupas secara komprehensif. Buku ini terdiri dari 12 bab. Di antara pembahasan 12 bab tersebut akan dibahas secara detail setiap babnya, yaitu: Bab 1 membahas Mudharabah, Bab 2 Musyarakah, Bab 3 Murabahah, Bab 4 Ijarah, Bab 5 Kafalah, Bab 6 Qardh, Bab 7 Wakalah, Bab 8 Rahn, Bab 9 Wadiah, Bab 10 Ja'alah, Bab 11 Salam dan Istishna, dan Bab 12 Wakaf Tunai dan Produktif. Buku "Fikih Muamalah Kontemporer" ini dipersembahkan kepada mahasiswa program studi Ekonomi Syariah (ES) pada khususnya, program studi Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) pada umumnya serta pada penggemar dan pemerhati perbankan syariah serta dari kalangan praktisi lembaga keuangan syariah di Indonesia. Dapatkan buku "Fikih Muamalah Kontemporer" hanya di Gramedia!
Details

Similar Books