Buku Excellent Service of AirNav Indonesia - Karya Penerbit Buku Kompas
s
Book 5

Excellent Service of AirNav Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Penerbit Buku Kompas

About this edition
Masyarakat pengguna hanya mengetahui bahwa pesawat yang mereka tumpangi dikendalikan oleh sang pilot bersama kru pesawat. Padahal di balik pergerakan pesawat udara mulai dari bandar udara keberangkatan menuju bandar udara kedatangan itu, ada tangan-tangan yang justru memiliki peran amat vital dalam menjamin keamanan, kelancaran, keteraturan, serta keselamatan selama penerbangan. Buku yang berjudul Excellent Service of AirNav Indonesia: Penjaga Angkasa Berstandar Internasional ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Kompas pada April tahun 2018. Buku ini memperkenalkan aktor utama di balik layar itu, AirNav Indonesia. Aktor utama yang berada di balik layar selama penerbangan sebuah pesawat udara di Indonesia. Ia yang menentukan jalur lintasan pesawat, waktu penerbangan, kecepatan, ketinggian, dan jarak antarpesawat, waktu take of dan landing, memberikan informasi cuaca, serta yang lain. Artinya, AirNav Indonesia yang menjadi salah satu penentu dan penjamin keamanan, kelancaran, keteraturan, serta keselamatan selama penerbangan di wilayah udara Indonesia. "Selama lima tahun terakhir, AirNav Indonesia telah bekerja keras, sehingga hasil audit keselamatan penerbangan Indonesia pun semakin baik juga. Inilah sebuah hasil perjuangan panjang untuk mewujudkan keselamatan penerbangan di Tanah Air." - Budi Karya Sumadi (Menteri Perhubungan Republik Indonesia) Detail buku Judul Excellent service of Airnav Indonesia Pengarang : Tim Airnav Indonesia (penulis). Prayogo, Y. (penyusun). Agung Nugroho, R.B.E (editor) Penerbitan : akarta : Kompas Media Nusantara, 2018, Airnav Indonesia Deskripsi Fisik : xvii, 158 halaman : ilustrasi berwarna ; 23 cm
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Penerbit Buku Kompas

  • Tanggal Terbit

    29 Apr, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books